Data dan Fakta Serie A: Napoli vs Inter Milan
Asad Arifin | 20 Oktober 2017 12:03
Bola.net - - Grande partita akan kembali digelar pada giornata ke-8 Serie A. Pada hari Minggu , Napoli yang menjadi pemuncak klasemen akan menjamu Inter Milan yang berada di posisi kedua klasemen di Stadion San Paolo.
Pertandingan ini sangat menentukan bagi kedua tim. Jika Napoli menang, maka mereka akan makin melenggang di klasemen dengan sembilan kemenangan beruntun. Napoli juga akan mengoleksi 37 poin dari sembilan laga.
Tapi, jika Inter yang menang, maka Nerrazzuri akan menjadi capolista. Mauro Icardi dan kolega akan memiliki 25 poin, unggul satu poin dari Napoli. Saat ini, kedua tim hanya terpaut jarak dua poin saja di klasemen sementara.
Nah, jelang duel perebutan tahta klasemen ini, sajikan data dan fakta seputar kedua tim. Berikut selengkapnya:
Napoli dan Inter adalah klub dengan jumlah kebobolan paling sedikit di Serie A, 5 gol dari 8 laga. Ada juga AS Roma yang kebobolan 5 gol dari 7 laga.
Napoli dan Inter menjadi klub Serie A yang musim ini belum pernah kalah. Napoli 8 kali menang, sementara Inter meraih tujuh kemenangan dan sekali imbang.
Napoli adalah klub dengan produktifitas gol paling bagus di Serie A dengan 26 gol. Tujuh gol di antaranya dicetak oleh Dries Mertens
Pada duel ini, Mauro Icardi tercatat sebagai pemain dengan koleksi gol paling banyak di Serie A hingga giornata ke-8. Icardi sudah mencetak sembilan gol.
Dari delapan laga yang sudah dimainkan oleh Napoli, pasukan Maurizio Sarri hanya sekali mencetak kurang dari tiga gol di satu laga. Itu terjadi di laga melawan AS Roma.
Inter sudah menjalani empat laga tandang di musim 2017/18 ini. Pasukan Luciano Spalletti meraih tiga kemenangan dan sekali imbang. Mencetak 8 gol dan kebobolan 3 gol.
Napoli dan Inter punya catatan yang sama soal gol dari titik putih. Kedua tim sudah mencetak empat gol dari tendangan penalti.
(bola/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Champions Matchday Terakhir: Napoli dan Benfica Siaga 1
Liga Champions 28 Januari 2026, 09:13
-
Liga Champions: Menurut Keyakinan Rosenior, Walau Terluka Napoli Masih Berbahaya
Liga Champions 28 Januari 2026, 09:03
-
Napoli vs Chelsea: Rosenior Waspadai Jebakan Antonio Conte
Liga Champions 28 Januari 2026, 08:25
LATEST UPDATE
-
Barcelona vs Copenhagen, Hansi Flick Tuntut Performa Sempurna Blaugrana
Liga Champions 28 Januari 2026, 16:13
-
lawan Real Madrid, Jose Mourinho Indikasikan Benfica Tidak Main Parkir Bus
Liga Champions 28 Januari 2026, 16:02
-
Jamu Chelsea di Liga Champions, Napoli Haram Terpeleset Lagi
Liga Champions 28 Januari 2026, 15:50
-
Prediksi Nottm Forest vs Ferencvaros 30 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 28 Januari 2026, 15:49
-
Real Madrid Hadapi Dilema Lini Tengah Jelang Lawan Benfica
Liga Spanyol 28 Januari 2026, 15:37
-
Prediksi Crvena Zvezda vs Celta Vigo 30 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 28 Januari 2026, 15:37
-
Prediksi Susunan Pemain Manchester City vs Galatasaray
Liga Champions 28 Januari 2026, 15:16
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Napoli di Liga Champions
Liga Champions 28 Januari 2026, 15:05
-
Prediksi Susunan Pemain Real Madrid vs Benfica di Liga Champions
Liga Champions 28 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Qarabag di Liga Champions
Liga Champions 28 Januari 2026, 14:45
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal vs Kairat di Liga Champions
Liga Spanyol 28 Januari 2026, 14:35
-
Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Copenhagen di Liga Champions
Liga Champions 28 Januari 2026, 14:28
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04




