Deco: Andre Silva Dulu Seorang Playmaker
Asad Arifin | 14 Juni 2017 19:05
Bola.net - - Mantan pemain Timnas Portugal, , membuka sebuah fakta tentang pemain yang baru saja dibeli AC Milan, Andre Silva. Menurut Deco, Silva dulunya adalah seorang playmaker dan kini dikenal sebagai penyerang.
Nama Silva memang mencuat sebagai seorang penyerang yang punya naluri gol tinggi. Musim lalu, pemain berusia 21 tahun sukses mengemas 16 gol untuk Porto di kompetisi domestik. Silva juga sudah mengemas enam gol untuk Portugal di Kualifikasi Piala Dunia 2018.
Posisi playmaker diperankan oleh Silva saat ia masih meniti karir bersama Salgueiros pada tahun 20013 hingga 2010. Saat itu, Silva masih bermain di level junior.
Andre Silva bermain sebagai gelandang di Salgueiros, lebih tepatnya sebagai pemain nomor 10 [playmaker], seperti yang saya perankan. Mereka bahkan ada yang menjulukinya 'Deco'. Saat kami bertemu, kami sering bercanda, kata Deco.
Dia bisa mencetak banyak gol untuk Porto dan Portugal. Sekarang dia dilihat sebagai pemain yang penting, sambungnya.
Ya, Silva saat ini memang telah menjelma sebagai pemain penting yang akan dapat banyak perhatian di musim depan. Hal itu tidak lepas dari keputusan AC Milan yang rela melepaskan uang 38 juta euro untuk bisa mendapatkan jasanya dari Porto.
Dengan banderol yang cukup mahal tersebut, Deco yakin Silva layak untuk menyandangnya. Eks pemain Chelsea dan Barcelona menilai bahwa Silva punya kemampuan yang lengkap sebagai seorang penyerang dan bisa sukses di Serie A.
Silva bisa bermain sebagai penyerang tunggal atau penyerang kedua di Porto. Dia memiliki pergerakan yang bagus dan berkualitas, termasuk saat berada di luar kotak penalti. Dia akan menunjukkannya di Milan bahwa dia adalah penyerang yang lengkap, tutup Deco.
Baca Ini Juga:
- Trofi Serie A & Coppa Italia di Juventus Museum
- Foto: Eusebio Di Francesco Pulang ke Roma
- Edin Dzeko Nostalgia Karir Bersama Wolfsburg dan Man City
- Agen Koulibaly Buka Suara Soal Chelsea
- Zenit Kibaskan 50 Juta Euro Agar Roma Lepas Manolas-Paredes
- Pepe Reina Tak Tertarik Gabung AC Milan
- Juventus Akan Lepas Top Skor Piala Dunia U-20
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








