Edgar Davids Ramaikan Pembukaan Juventus Village di Jakarta
Serafin Unus Pasi | 27 Januari 2023 19:08
Bola.net - Juventus memanjakan para penggemarnya di Indonesia. Tim berjuluk I Bianconeri itu menggelar Juventus Village, di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, pada 27 hingga 29 Januari 2023.
Pembukaan Juventus Village di Jakarta, Jumat (27/1), turut dihadiri oleh Edgar Davids. Pria berusia 49 tahun itu pernah membela I Bianconeri pada 1997-2004.
"Sangat luar biasa, saya senang bisa datang ke sini. Apalagi saya disambut dengan Juventini yang turut memeriahkan acara ini. Saya bangga," ujar Edgar Davids.
Sementara itu, Manajer Direktur Juventus APAC, Federico Palomba mengungkapkan alasan Juventus menggelar Juventus Village di Indonesia. Itu karena kesetiaan yang ditunjukan para pendukung I Bianconeri di Tanah Air.
“Fans dari Indonesia selalu loyal ke Juventus. Ini alasan kenapa Juventus mau datang ke Indonesia,” kata Federico
Pamerkan Trofi dan Jersey

Dalam acara Juventus Village, I Bianconeri memamerkan sejumlah piala yang pernah didapat. Mulai dari trofi Supercoppa Europea 1996, Coppa Delle Coppe 1984, Champions League 1996, Coppa UEFA 1977, Coppa Interconentale 1996, Coppa Italia 2017-2018, Supercoppa Italiana 2021, hingga Coppa Scudetto 2019-2020.
Tak hanya itu, Juventus Village juga memamerkan koleksi jersey, merchandise klub,
sejarah klub, hingga tempat-tempat bersejarah di stadion. Nantinya, juga akan ada acara meet &
greet dengan Edgar Davids.
Juventus Village juga menyediakan hiburan buat para fans. Seperti football billiard, FIFA23 turnament, dribbling challenge, football simulator, claw machine, hingga glam bot.
Nantinya, acara ini akan ditutup dengan agenda nonton bareng (nobar) laga Juventus versus Monza pada Minggu (29/1) malam WIB. Pertandingan tersebut masuk dalam rangkaian Liga Italia 2022/2023 pekan ke-20.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



