Hasil Liga Italia Tadi Malam: Empat Besar Makin Panas!
Richard Andreas | 9 Mei 2023 06:00
Bola.net - Rekap hasil Liga Italia 2022-2023 tadi malam, Senin 8 Mei 2023 - Selasa 9 Mei 2023 dini hari WIB. Persaingan di empat besar Serie A semakin panas dengan memasuki pekan ke-34.
Liga Italia 2022-2023 menawarkan tontonan yang jauh lebih menarik dari musim-musim sebelumnya. Persaingan di klasemen terbelah, Napoli unggul terlalu jauh di puncak, tim-tim lainnya saling sikut untuk empat besar.
Napoli bahkan sudah disahkan jadi juara resmi Serie A 2022-2023 pekan lalu. Jumat (5/5/2023), dengan mengimbangi Udinese 1-1, tambahan satu poin sudah membuat Napoli tidak terkejar.
Nah, persaingan justru lebih seru di empat besar. Ada sejumlah tim top yang masih bersaing ketat, mulai dari Juventus, Lazio, inter Milan, AC Milan, bahkan AS Roma.
Yuk simak rekap hasil Liga Italia tadi malam selengkapnya di bawah ini, Bolaneters!
Hasil Atalanta vs Juventus: Skor 0-2

Juventus meraih kemenangan penting pada pekan ke-34 Liga Italia 2022/2023. Bertandang ke Gewiss Stadium, Juventus pulang dengan kemenangan 2-0 atas Atalanta, Minggu (7/5/2023) WIB.
Gol pembuka Juventus dicetak oleh Samuel Iling-Junior. Ia sukses menggetarkan jala gawang tuan rumah di menit ke-56. Baru di menit ke-90'+8, Juventus menambah golnya lewat tendangan kaki kiri Dusan Vlahovic.
Atalanta gagal membalas hingga akhir pertandingan. Padahal sepanjang laga, Atalanta justru tampil lebih enerjik dan atraktif, tetapi minim peluang emas.
Juventus kini merangsek naik ke posisi 2 klasemen sementara dengan torehan 66 poin, melangkahi Lazio.
Hasil AS Roma vs Inter Milan: Skor 0-2

Inter Milan berhasil menundukkan tuan rumah AS Roma pada pekan ke-34 Serie A 2022/2023, Sabtu (6/5/2023) malam WIB. Tandang ke Olimpico, Nerazzurri menang dengan skor 2-0.
Inter membuka skor melalui Federico Dimarco pada babak pertama. Romelu Lukaku kemudian berhasil menambah gol pada babak kedua.
Berkat kemenangan ini, pasukan Simone Inzaghi tetap kukuh di peringkat keempat klasemen sementara Serie A dengan 63 poin dari 34 laga. Roma menempati peringkat ketujuh dengan 58 poin.
Hasil AC Milan vs Lazio: Skor 2-0

AC Milan sukses memetik kemenangan krusial di giornata ke-34 Serie A 2022/2023. Menjamu Lazio di San Siro, Rossoneri berhasil menang dengan skor 2-0.
AC Milan berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol Ismael Bennacer dan Theo Hernandez di babak pertama.
Berkat kemenangan ini AC Milan kini berada di peringkat empat klasemen sementara Serie A dengan raihan 61 poin, sementara Lazio tertahan di peringkat kedua dengan raihan 64 poin.
Rekap hasil Liga Italia
Berikut rekap hasil Liga Italia tadi malam selengkapnya:
Matchday 34
- AC Milan 2-0 Lazio
- AS Roma 0-2 Inter Milan
- Cremonese 2-0 Spezia
- Atalanta 0-2 Juventus
- Torino 1-1 Monza
- Napoli 1-0 Fiorentina
- Lecce 0-1 Verona
- Udinese 2-0 Sampdoria
- Empoli 2-1 Salernitana
- Sassuolo 1-1 Bologna
Top skor Liga Italia 2022-2023
23 gol - Victor Osimhen (Napoli)
19 gol - Lautaro Martinez (Inter Milan)
15 gol - Boulaye Dia (Salernitana)
13 gol - Ademola Lookman (Atalanta), M'Bala Nzola (Spezia)
12 gol - Khvicha Kvaratskheila (Napoli), Rafael Leao (AC Milan)
11 gol - Paulo Dybala (AS Roma), Antonio Sanabria (Torino)
Klasemen Liga Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wow! Cole Palmer Buka Diri Gabung Manchester United?
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:08
-
Jadwal Liga Champions Hari Ini: 18 Pertandingan Digelar Serentak
Liga Champions 28 Januari 2026, 09:27
LATEST UPDATE
-
Apa yang Dibutuhkan Real Madrid untuk Finis di Delapan Besar Liga Champions?
Liga Champions 28 Januari 2026, 12:20
-
Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Champions, 4 Klub Dipastikan Tersingkir
Liga Champions 28 Januari 2026, 12:12
-
Liga Champions Memanas, 5 Klub Inggris Masih Kejar Delapan Besar, Arsenal Aman
Liga Champions 28 Januari 2026, 11:40
-
Mengapa Erling Haaland Mandul, Guardiola?
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:36
-
Jujur Banget! Pep Guardiola Akui Oscar Bobb Ngebet Tinggalkan Man City
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:28
-
Minta Maaf Setengah Hati ala Pep Guardiola: Menyesal, Lalu Serang Balik Bos PGMOL
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:18
-
MU Menggila Bersama Michael Carrick, Sang Mantan Ikut Berbahagia!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:59
-
Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:51
-
Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
Liga Italia 28 Januari 2026, 10:41
-
Bye MU! Andre Onana Mau Balikan dengan Sang 'Mantan' di Musim Panas 2026
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:31
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05




