Hasil Pertandingan Atalanta vs Inter Milan: Skor 4-1
Ari Prayoga | 11 November 2018 20:35
Bola.net - - La Beneamata Babak Belur Dihajar Atalanta
Inter Milan harus mengakui keunggulan Atalanta dengan skor telak 4-1 dalam laga lanjutan Serie A 2018-19 giornata 12 yang digelar di Atleti Azzurri d'Italia, Minggu (11/11).
Keunggulan Atalanta lewat gol Hans Hateboer sempat disamakan penalti Mauro Icardi. Namun tuan rumah tampil impresif untuk mencetak tiga gol tambahan, masing-masing lewat Gianluca Mancini, Berat Djimsiti dan Alejandro Papu Gomez.
Bagi Inter, kekalahan ini membuat mereka tertahan di peringkat tiga klasemen dengan poin 28. Sementaar Atalanta naik ke posisi enam dengan perolehan poin 18.
Babak Pertama
Bertindak sebagai tuan rumah, Atalanta langsung mencoba menekan. Sayang peluang beruntun yang didapat Duvan Zapata dan Martin De Roon masih bisa digagalkan dua penyelamatan gemilang Samir Handanovic.
Atalanta akhirnya sukses memimpin ketika laga baru berjalan delapan menit. Crossing yang dilepas bek sayap kiri Robin Gosens sukses diteruskan menjadi gol oleh bek sayap kanan, Hateboer.
Tak lama berselang, Atalanta hampir saja menggandakan keunggulan. Sayang bola hasil sebuah kemelut di depan gawang Handanovic masih mengenai tiang gawang.
Atalanta benar-benar merepotkan barisan pertahanan Inter. Josip Ilicic mendapat peluang emas di menit ke-22. Sayang ia gagal mencetak gol meski sudah mendapat bola tepat di muka gawang Handanovic.
Jelang babak pertama usai, lagi-lagi Atalanta mendapat peluang matang. Namun lagi-lagi Handanovic menjadi penyelamat tim tamu. Skor 1-0 untuk keunggulan Atalanta menjadi hasil sementara saat turun minum.
Babak Kedua
Tak lama usai kembali dari kamar ganti, Inter mendapat hadiah penalti usai Mancini dianggap melakukan handball di kotak terlarang. Icardi yang bertindak sebagai algojo sukses menaklukkan Etrit Berisha. Skor kini sama kuat 1-1.
Setelah sempat kehilangan dominasi permainan, Atalanta kembali memimpin lewat gol Mancini di menit ke-62. Umpan tendangan bebas Ilicic sukses disundul Mancini untuk membobol gawang Handanovic.
Icardi sempat memperoleh peluang emas untuk menyamakan skor di menit ke-86. Sayang penyelesaian akhirnya masih menyamping dari gawang Berisha.
Kegagalan Icardi harus dibayar mahal karena tak lama berselang Atalanta sukses menambah keunggulan menjadi 3-1 berkat gol Djimsiti, lag-lagi lewat sundulan memanfaatkan umpan tendangan bebas Ilicic.
Memasuki injury time, penderitaan Inter bertambah setelah Marcelo Brozovic mendapat kartu kuning kedua alias kartu merah akibat melanggar Ilicic.
Jelang laga usai, Atalanta menyempurnakan kemenangan mereka menjadi 4-1 lewat gol cantik yang dicetak Papu Gomez. Skor 4-1 untuk kemenangan tuan rumah menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Atalanta: Berisha; Toloi (Castagne 56'), Djimsiti, Mancini; Hateboer, De Roon, Freuler, Gosens; Gomez; Ilicic, Zapata (Pasalic 71').
Inter Milan: Handanovic; D'Ambrosio, Miranda (Vrsaljko 71'), Skriniar, Asamoah; Gagliardini, Brozovic, Vecino (Valero 46'); Politano (Keita Balde 66'), Icardi, Perisic.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST UPDATE
-
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47 -
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 22:31 -
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04