Jadwal Lengkap Juventus di Liga Italia dan Liga Champions Bulan Oktober 2022
Abdi Rafi Akmal | 28 September 2022 15:48
Bola.net - Juventus punya jadwal pertandingan yang padat di bulan Oktober 2022. Total ada delapan pertandingan dengan tiga di antaranya adalah Liga Champions 2022/2023.
Jeda internasional selama dua pekan tidak akan membuat para penggemar Juventus betapa buruknya Bianconeri di awal musim. Dua kemenangan saja dari sembilan pertandingan jadi buktinya.
Selain berada di peringkat ke-8 Liga Italia 2022/2023, Juventus juga terpuruk di Liga Champions dengan menelan dua kekalahan dari dua laga awal.
Oleh sebab itu, delapan pertandingan di bulan Oktober 2022 nanti akan sangat menentukan. Jika masih mengecewakan, maka gelombang protes akan semakin membesar.
Minggu Pertama
Pertandingan: Juventus vs Bologna
Kompetisi: Pekan ke-8 Serie A
Tempat: Allianz Stadium
Waktu: Minggu, 3 Oktober 2022 pukul 01.45 WIB
Laga pertama Juventus setelah jeda internasional akan dihadapkan pada pertandingan melawan Bologna. Saat ini, Bologna lebih terpuruk karena berada di peringkat ke-16 Serie A.
Hasil yang diraih Juventus dalam beberapa pertemuan terakhir dengan Bologna cukup mengesankan. Juventus menang empat kali, seri sekali, dan tidak pernah kalah.
Masalahnya, Juventus dalam lima pertandingan terakhir tidak pernah mencatatkan nirbobol. Tidak hanya itu, Bologna saat ini punya penyerang tajam di diri Marko Arnautovic dengan koleksi enam gol dalam tujuh laga.
Minggu Kedua
Pertandingan: Juventus vs Maccabi Haifa
Kompetisi: Pekan ke-3 Grup H UEFA Champions League
Tempat: Allianz Stadium
Waktu: Kamis, 6 Oktober 2022 pukul 02.00 WIB
Juventus dan Maccabi Haifa belum pernah bertemu sebelumnya. Laga nanti akan jadi ajang bagi kedua tim untuk memperebutkan poin pertama di liga Champions karena di dua laga sebelumnya, kedua tim sama-sama kalah.
Pertandingan: AC Milan vs Juventus
Kompetisi: Pekan ke-9 Serie A
Tempat: San Siro
Waktu: Sabtu, 8 Oktober 2022 pukul 23.00 WIB
Pertandingan penting bagi Allegri dan Juventus untuk bisa meraih hasil maksimal. Apalagi laga ini akan jadi tolok ukur seberapa layak Juventus untuk bersaing jadi kandidat juara.
Minggu Ketiga
Pertandingan: Maccabi Haifa vs Juventus
Kompetisi: Pekan ke-4 Grup H UEFA Champions League
Tempat: Sammy Ofer Stadium
Waktu: Selasa, 11 Oktober 2022 pukul 23.45 WIB
Pertemuan kedua menghadapi Maccabi Haifa akan jadi sangat krusial bagi Juventus. Idealnya, Juventus harus menang di laga ini untuk tetap menghidupkan asa lolos dari babak grup.
Pertandingan: Torino vs Juventus
Kompetisi: Pekan ke-10 Serie A
Tempat: Stadio Olimpico Grande Torino
Waktu: Sabtu, 15 Oktober 2022 pukul 23.00 WIB
Derby della Molle. Pertemuan dua tim yang berasa dari kota Turin, Italia. Selain laga menghadapi Milan, laga derbi ini akan sangat penting pula bagi Juventus untuk tetap menjaga gengsi dengan tim sekota.
Minggu Keempat
Pertandingan: Juventus vs Empoli
Kompetisi: Pekan ke-11 Serie A
Tempat: Allianz Stadium
Waktu: Sabtu, 22 Oktober 2022 pukul 01.45 WIB
Laga ini seharusnya bisa dimenangkan dengan mudah oleh Juventus. Dari sepuluh pertemuan terakhir, Juventus sudah menang sembilan kali dan baru kalah sekali dari Empoli.
Pertandingan: Benfica vs Juventus
Kompetisi: Pekan ke-5 UEFA Champions League
Tempat: Estadio da Luz
Waktu: Rabu, 26 Oktober 2022 pukul 02.00 WIB
Pertemuan dengan Benfica ini harusnya bisa jadi ajang balas dendam Juventus. Pada pertemuan pertama atau pekan ke-2 Grup H, Juventus dipermalukan 1-2 oleh Benfica di kandang sendiri.
Minggu Kelima
Pertandingan: Lecce vs Juventus
Kompetisi: Pekan ke-12 Serie A
Tempat: Stadio Via del Mare
Waktu: Sabtu, 29 Oktober 2022 pukul 23.00 WIB
Juventus akan menutup pertandingan di bulan Oktober 2022 dengan bertandang ke markas Lecce. Sama seperti melawan Empoli, Juventus punya rekor pertemuan yang baik atas Lecce. Juventus menang tiga kali, seri dua kali, dan kalah tiga kali.
Coba Baca yang Ini Juga!
- Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
- Dulu Sempat Gagal, Milik Kini Akhirnya Girang Bisa Merapat ke Juventus
- Segalanya Lebih Baik di Tottenham, Kulusevski Lega Bisa Tinggalkan Juventus!
- Kebut Pemulihan, Paul Pogba Bisa Main di Piala Dunia 2022?
- Cari Jalan Keluar dari Chelsea, Christian Pulisic Nego dengan Juventus
- Juventus Seriusi Pulisic, Sudah Lakukan PDKT
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

