Juventus di Serie A 2022/2023 Sejauh Ini: Minim Gol, Susah Menang, Tipikal Tim Papan Tengah
Gia Yuda Pradana | 19 September 2022 10:47
Bola.net - Juventus di Serie A 2022/2023 sejauh ini menunjukkan performa tak ubahnya sebuah tim papan tengah. Tim besutan Massimiliano Allegri itu minim gol, susah dikalahkan, tetapi juga susah meraih kemenangan.
Juventus sempat melalui enam laga pertamanya tanpa terkalahkan. Namun, dalam enam laga itu, Juventus lebih sering seri (4) daripada menang (2).
Juventus sejauh ini masih tampil mengecewakan. Puncak performa buruk mereka adalah ketika dipecundangi tim debutan Monza 0-1 pada pekan ke-7, sebelum jeda internasional.
Juventus sejatinya memiliki skuad yang kuat. Dusan Vlahovic bisa diandalkan sebagai ujung tombak serangan. Kedatangan Angel Di Maria juga membuat Juventus 'meledak' di laga pertama. Akan tetapi, cederanya Di Maria, juga beberapa pemain lain, seperti Paul Pogba hingga Federico Chiesa, membuat kekuatan Juventus belum optimal. Kedalaman skuadnya pun bisa dibilang tak mampu memberi solusi.
Sosok yang paling dikritik tentu saja Allegri. Para pendukung Juventus sudah tak terhitung berapa kali menyuarakan #AllegriOut di media sosial, termasuk setelah kalah dari PSG dan Benfica di Liga Champions. Usai kalah dari Monza, kekecewaan mereka jelas semakin memuncak.
Namun, Allegri sepertinya bakal tetap melatih Juventus. Sebab, Juventus harus membayar kompensasi dalam jumlah yang sangat besar jika memecat Allegri sekarang. Juventus kabarnya tidak sanggup melakukannya. Juventini, harap bersabar.
Berikut adalah rangkuman sepak terjang Juventus di Serie A 2022/2023 sejauh ini.
7 Pertandingan Pertama
Pekan 1: Juventus 3-0 Sassuolo
Pekan 2: Sampdoria 0-0 Juventus
Pekan 3: Juventus 1-1 AS Roma
Pekan 4: Juventus 2-0 Spezia
Pekan 5: Fiorentina 1-1 Juventus
Pekan 6: Juventus 2-2 Salernitana
Pekan 7: Monza 1-0 Juventus.
Juventus di Serie A 2022/2023 hingga Pekan 7
Pertandingan: 7
Menang: 2
Seri: 4
Kalah: 1
Gol: 9
Kebobolan: 5
Kartu kuning: 12
Kartu merah: 3
Posisi di klasemen sementara: 8.
Gol dan Assist
Gol
4 Gol: Dusan Vlahovic
2 Gol: Arkadiusz Milik
1 Gol: Angel Di Maria, Bremer, Leonardo Bonucci.
Assist
2 Assist: Filip Kostic
1 Assist: Alex Sandro, Angel Di Maria, Fabio Miretti.
5 Pertandingan Juventus Berikutnya
03-10-22 Juventus vs Bologna
08-10-22 AC Milan vs Juventus
15-10-22 Torino vs Juventus
22-10-22 Juventus vs Empoli
29-10-22 Lecce vs Juventus.
Sumber data: WhoScored
Klasemen Serie A
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Hasil Monza vs Juventus: Skor 1-0
- Man of the Match Monza vs Juventus: Armando Izzo
- Kartu Merah Rugikan Tim, Apa Sih yang Dipikirkan Angel Di Maria?
- Sudah Kayak Begini, Juventus Masih Mau Pertahankan Allegri?
- Hari Bersejarah di Serie A: Inter, Juventus, Roma dan Milan Kalah di Hari yang Sama!
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: Inter Milan, Juventus, AS Roma, AC Milan, Semua Nyungsep!
- AC Milan di Serie A 2022/2023 Sejauh Ini: Pertahanan Rossoneri Masih Kurang Solid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28
LATEST UPDATE
-
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04