Juventus Resmi Pinjamkan Sturaro ke Sporting
Ari Prayoga | 12 Agustus 2018 23:13
- Raksasa Serie A, Juventus mengumumkan bahwa mereka telah sepakat untuk meminjamkan gelandang Stefano Sturaro klub papan atas Portugal, Sporting CP selama satu musim ke depan.
Pada bursa transfer kali ini, Sturaro cukup sering dikaitkan dengan klub Premier League, Watford. Sayangnya proses kepindahannya batal lantaran bursa transfer Inggris telah ditutup.
Sturaro pun kemudian mendekat ke Sporting dan akhirnya meresmikan kepindahannya ke ibukota Portugal pada Minggu (12/8). Pemain 25 tahun itu pun senang dengan kepindahannya ini.
Sangat senang dengan babak baru dalam karier saya! Saya sangat menantikannya! Saya akan melakukan yang terbaik bersama rekan setim saya untuk langsung berjuang secepatnya, ujar Sturaro.
Pengaruh Ronaldo

Sturaro memilih Sporting bukan tanpa alasan. Kabarnya eks pemain Genoa itu memutuskan untuk menerima tawaran Sporting usai mendapat saran dari bintang anyar Juventus, Cristiano Ronaldo.
Kabarnya Ronaldo dan sang agen, Jorge Mendes lah yang berperan besar dalam proses peminjaman Sturaro oleh Sporting ini.
Ronaldo sendiri memiliki kenangan yang berharga dengan Sporting. Sebagaimana yang diketahui, pemain berumur 33 tahun itu memulai karir profesionalnya di klub tersebut.
Menurun di Juventus

Sturaro sempat digadang sebagai 'Next Gennaro Gattuso' dengan penampilannya yang lugas di lini pertahanan selama membela Genoa. Pada musim perdananya di Juventus, ia masih menunjukkan kualitas yang sama.
Sayangnya, penampilannya terus menurun dan membuatnya kehilangan tempat di skuat inti. Pada musim kemarin saja, ia hanya mendapatkan kesempatan bermain sebanyak 19 kali di semua kompetisi.
Video Menarik

(jfc/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar Banyak Klub, Ini Pernyataan Dusan Vlahovic
Liga Champions 23 Oktober 2025, 17:22
-
Gelandang Timnas Jerman Ini Berminat Gabung MU di Tahun 2026?
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 14:53
-
Jude Bellingham Akhirnya Sudahi Paceklik Gol, Xabi Alonso: Lanjutkeun!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 13:22
-
Juventus Kalah Lagi, Dusan Vlahovic Geram: Standar Klub Ini Bukan Seperti Itu!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:54
-
Kalah Tipis dari Real Madrid, Igor Tudor: Juventus Layak Dapat Lebih!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:53
LATEST UPDATE
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
-
8 Detik, 4 Sentuhan, 1 Gol: Seni Serangan Balik yang Buat Dunia Terpana
Liga Champions 24 Oktober 2025, 12:08
-
Klasemen Perolehan Medali Kejuaraan Dunia Gimnastik 2025
Olahraga Lain-Lain 24 Oktober 2025, 11:17
-
Kata Allegri, 95 Menit Kerja Keras Milan Bisa Hancur karena Satu Momen Ini, Apa Itu?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 11:14
-
Teken Kontrak Baru di Inter Miami, Berapa Gaji Lionel Messi?
Bola Dunia Lainnya 24 Oktober 2025, 10:48
-
5 Bek di Pusaran Persaingan MU: Dilema Manis untuk Ruben Amorim
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 10:40
-
Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2025: Fermin Aldeguer dan Pecco Bagnaia Terdepan
Otomotif 24 Oktober 2025, 10:39
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56





