Juventus Tukar Joao Cancelo dengan Bek Manchetser City Ini
Serafin Unus Pasi | 2 Agustus 2019 19:00
Bola.net - Juara Serie A, Juventus diberitakan kembali membuka peluang bagi Manchester City untuk memiliki Joao Cancelo. Namun mereka meminta salah satu bek The Citizens dimasukkan dalam kesepakatan transfer.
Nama Cancelo cukup sering dikaitkan dengan City pada musim panas ini. Sang bek dinilai cocok dengan skema permainan Pep Guardiola sehingga pelatih asal Spanyol itu begitu menginginkan kehadirannya.
Namun sejauh ini transfer bek Timnas Portugal itu mengalami kendala. Juventus terus menolak tawaran City yang dinilai jauh dari harga pasaran Cancelo.
Namun The Telegraph mengklaim bahwa Juventus siap menurunkan harga jual Cancelo di musim panas ini. Sebagai gantinya, mereka meminta City untuk menyerahkan salah satu beknya ke Turin.
Siapakah bek tersebut? Simak informasinya di bawah ini.
Tukar Bek
Menurut laporan tersebut, bek yang diinginkan oleh Maurizio Sarri adalah Danilo.
Sarri memang diberitakan ingin melepas Cancelo. Namun ia juga kesulitan mencari pengganti yang sepadan untuk sang bek di timnya.
Ia melihat sosok Danilo memiliki rekam jejak yang bagus sehingga ia bersedia melakukan tukar tambah dengan sang pemain.
Siap Ditukar
Laporan yang sama mengklaim bahwa Pep Guardiola tidak keberatan untuk melepas Danilo ke Juventus.
Sang bek dinilai tidak tampil sesuai dengan ekspektasinya. Untuk itu ia tertarik untuk melakukan pertukaran dengan Cancelo.
Untuk itu saat ini kedua pihak tengah mencoba untuk menyelesaikan kesepakatan pertukaran tersebut.
Sepi Transfer
Manchester City sejauh ini tidak terlalu banyak belanja pemain inti di bursa transfer.
Mereka hanya membeli Rodri dari Atletico Madrid dan Angelino dari PSV Eindoven dan mereka juga membeli banyak pemain muda untuk tim akademi mereka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












