Ketika Paulo Dybala Dapat Kecupan dari Ronaldo dan Bonucci
Asad Arifin | 8 Oktober 2019 08:23
Bola.net - Paulo Dybala menjadi pemain kunci ketika Juventus meraih kemenangan atas Inter Milan. Performa apik La Joya pun mendapat ganjaran berupa sebuah kecupan dari rekannya, Cristiano Ronaldo dan Leonardo Bonucci.
Juventus menjadi tamu bagi Inter Milan pada giornata ke-7 Serie A 2019/2020, Minggu (6/10/2019) yang lalu. Si Nyonya Tua pulang dari Guiseppe Meazza dengan membawa tiga poin. Juventus menang dengan skor 2-1 atas Inter Milan.
Kemenangan ini membawa Juventus kini duduk di puncak klasemen sementara Serie A. Juventus telah mendapat 19 poin. Pasukan Maurizio Sarri unggul satu poin dari Inter Milan yang berada di posisi kedua.
Raihan apik Juventus di kandang Inter Milan tidak lepas dari performa Paulo Dybala. Pemain asal Argentina mencetak satu gol ke gawang Inter. Bagi Paulo Dybala, ini menjadi gol pertamanya di Serie A musim 2019/2020.
Kecupan dari Ronaldo
Pasca laga Juventus vs Inter Milan, Paulo Dybala mendapat tugas untuk menjawab pertanyaan para wartawan. Paulo Dybala berhenti di mixed zone untuk meladeni sesi wawancara terkait kemenangan yang diraih Juventus.
Sementara itu, ketika Paulo Dybala sedang bersiap untuk wawancara, para pemain Juventus lewat di belakangnya. Cristiano Ronaldo termasuk pemain yang awalnya berjalan begitu saja di belakang Dybala.
Dikutip dari Marca, Ronaldo lantas berhenti. Tanpa pikir panjang, pemain berusia 34 tahun tersebut langsung mengecup pipi sang rekan satu tim. Dybala nampak tertawa dengan aksi Ronaldo tersebut.
Tak berselang lama, giliran Bonucci yang lewat. Sama seperti yang dilakukan Ronaldo, Bonucci juga memberi kecupan pada Dybala. Namun, Bonucci mendaratkan bibirnya di bagian leher belakang Dybala.
Kombinasi Ampuh Dybala dan Ronaldo
Cristiano Ronaldo agaknya patut memberikan apresiasi yang besar pada kinerja Paulo Dybala dalam beberapa laga terakhir. Sebab, mantan pemain Palermo tersebut telah bersedia menjadi 'pelayan' bagi Ronaldo dalam upaya mencetak gol.
Dua gol terakhir Ronaldo, ke gawang SPAL dan Bayer Leverkusen, terjadi berkat umpan yang diberikan oleh Dybala. Ronaldo juga selalu menunjuk Dybala ketika dia melakukan selebrasi atas gol yang dicetaknya.
Performa apik Paulo Dybala pada beberapa laga terakhir adalah bukti. Dia sempat nyaris dilepas Juventus pada awal musim 2019/2020. Dia dinilai tidak masuk dalam rencana Maurizio Sarri. Akan tetapi, Dybala membuktikan bahwa dia adalah pemain yang penting.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



