Kolarov, Eks Lazio Itu Hampir Pasti Gabung Roma
Gia Yuda Pradana | 21 Juli 2017 10:14
Bola.net - - Kepindahan bek 31 tahun Serbia Aleksandar Kolarov dari Manchester City ke AS Roma kabarnya sudah hampir bisa dipastikan. Eks pemain Lazio itu diyakini akan segera gabung Roma.
Roma saat ini membutuhkan bek kiri baru. Karakteristik Kolarov cocok dengan yang dicari Roma.
Menurut Tuttomercatoweb, Kolarov bakal pindah ke Roma begitu City mendapatkan penggantinya. Dengan kata lain, kesepakatan antara City dengan Roma praktis telah tercapai.
Kolarov bakal datang dengan status pinjaman yang cukup mahal. Dalam kesepakatan itu, Roma diyakini punya kewajiban membelinya secara permanen dengan nilai transfer €7 juta musim panas mendatang.
Kolarov adalah pemain Lazio periode 2007-2010. Dia mencetak 11 gol dalam 104 penampilan dan turut mengantarkan Lazio menjuarai Coppa Italia 2008/09 serta Supercoppa Italiana 2009.
Kolarov segera kembali ke kota Roma, tapi kali ini dia bakal memakai seragam yang berbeda.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








