Lautaro Martinez Selalu Tahu Cara Membobol Gawang Cagliari
Gia Yuda Pradana | 2 September 2019 15:58
Bola.net - Ada satu lawan yang paling disukai oleh Lautaro Martinez. Lawan itu adalah Cagliari. Tampil tiga kali bersama Inter Milan melawan Gli Isolani di Serie A, dia selalu bisa membobol gawang mereka.
Inter Milan bertandang ke markas Cagliari pada pekan ke-2 Serie A 2019/20, Senin (2/9/2019). Inter menang 2-1.
Lautaro Martinez membuka keunggulan Inter di menit 27. Cagliari menyamakan kedudukan lewat Joao Pedro di menit 50. Inter memastikan kemenangan melalui penalti Romelu Lukaku di menit 72.
Lautaro Martinez lagi-lagi mencetak gol kontra Cagliari. Penyerang 22 tahun Argentina itu seolah selalu tahu caranya membobol gawang tim yang satu ini.
3 Pertemuan, 3 Gol
Lautaro Martinez memperkuat Inter sejak musim 2018/19. Termasuk yang terkini, dia sudah tiga kali bermain menghadapi Cagliari di Serie A.
Di tiap laga dalam tiga penampilan melawan Cagliari itu, Lautaro Martinez selalu menyumbang satu gol untuk Inter.
Gol pertama dalam karier Lautaro Martinez di Serie A juga tercipta ketika melawan Cagliari. Gol itu dicetaknya ketika Inter menang 2-0 menjamu Cagliari pada 29 September 2018.
Lautaro Martinez vs Cagliari di Serie A
- 29-09-2018 Inter 2-0 Cagliari (1 gol)
- 01-03-2019 Cagliari 2-1 Inter (1 gol)
- 02-09-2019 Cagliari 1-2 Inter (1 gol).
Lautaro Martinez vs Cagliari di Serie A
- Main: 3
- Menang: 2
- Seri: 0
- Kalah: 1
- Gol: 3
- Assist: 0.
Inter besutan pelatih baru Antonio Conte sukses membukukan dua kemenangan dari dua pertandingan pertama mereka di Serie A musim ini. Sebelum menekuk Cagliari, Nerazzurri membungkam tim promosi Lecce 4-0 di kandang sendiri pada pekan pembuka.
Inter saat ini memimpin klasemen sementara dengan keunggulan selisih gol atas Juventus dan Torino.
Sumber: Opta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







