Lepas Jabatan Presiden Milan, Berlusconi Tulis Surat Perpisahan
Haris Suhud | 14 April 2017 00:48
Bola.net - - Silvio Berlusconi akan melepas jabatannya sebagai presiden AC Milan setelah resmi melepas mayoritas sahamnya pada investor baru dari Tiongkok. Rasa sedih menyelimuti hati mantan perdana menteri Italia tersebut, ketika melepas klub yang sudah dimiliki selama 31 tahun.
Fininvest-- perusahaan milik Berlusconi yang membawa Milan-- mengumumkan pada hari Kamis (13/4), telah resmi melepas 99,9 persen saham mayoritas pada Rossoneri Sport Investment Lux dengan harga 740 juta euro. Konsorsium asal Tiongkok ini diharapkan bisa mengembalikan Milan kembali kompetitif di kancah dunia.
Selama di bawah kepemilikan Berlusconi, Milan tercatat menyabet 29 trofi penting termasuk lima gelar Liga Champions. Maka adil jika Berlusconi dikatakan sebagai presiden paling sukses di Milan.
Dapat dipahami pula apabila Berlusconi emosional ketika melepas Milan ke tangan orang lain. Namun, ia mengaku perlu mengambil keputusan ini karena ia dan keluarganya sudah tak mampu bersaing dalam hal finansial dengan klub-klub besar lainnya. Hal ini diungkapkan Berlusconi dalam surat terbuka mengiringi pengunduran dirinya.
Berikut ini pernyataan lengkap Berlusconi dalam tulisannya:
Setelah lebih dari 30 tahun, saya akan meninggalkan posisi sebagai presiden AC Milan. Saya melakukan ini dengan luka dan emosi dengan catatan bahwa, pada era modern ini, untuk bersaing pada level tertinggi di Eropa dan dunia membutuhkan investasi dan dana satu keluarga tak lagi cukup.
Saya tak akan melupakan emosi yang telah diberikan Milan. Saya tak akan melupakan semua orang selama saya menjadi presiden klub ini yang banyak meraih juara. Pertama, tentu saja, pada para pelatih hebat dan para juara yang mengukir prestasi yang akan selalu terkenang dalam sejarah sepakbola. Demikian juga untuk semua yang berada di jajaran direksi, teknisi, dan administratif dan media, yang membuat Milan bukan hanya sebagai tim tapi juga klub model dalam sepakbola dunia. Di antara orang-orang ini, pertama yang perlu disebut adalah Adriano Galliani, pembina yang tak kenal lelah dan mesin untuk Milan kita.
Kemudian, terima kasih saya ucapkan dari dasar hati untuk para fans. Jutaan dari mereka yang memenuhi stadion di penjuru dunia yang meneriakkan 'Forza Milan' meskipun secara fisik jauh, tapi dekat dengan kami dalam simpati dan antusiasme. Tanpa mereka, Milan yang juara tak akan ada dan tak akan pernah ada. Bersama mereka, kami menjuarai segalanya. Saya akan menjadi yang pertama dan akan tetap menjadi fans Milan, tim yang diajarkan oleh ayah untuk dicintai ketika masih kecil.
Untuk pemimpin baru, saya kirim harapan terbaik dan saya berharap mereka akan mencapai target bahkan melebihi apa yang telah kami capai.
Untuk semua yang masih tetap bertahan, mulai dari pemain, pelatih dan para pegawai klub ini, untuk semua fans kami, saya ingin menyampaikan doa mendalam untuk kesuksesan yang hebat, dan saya berharap semuanya bisa meraih cita-cita masing-masing dalam olahraga maupun dalam kehidupan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
-
AC Milan Masih Malu-malu Bicara Scudetto
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:14
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 19 Januari 2026, 08:38
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




