Montolivo Terkejut Bonucci Gabung Milan
Afdholud Dzikry | 16 Juli 2017 06:20
Bola.net - - Gelandang AC Milan, Riccardo Montolivo mengaku terkejut dengan transfer Leonardo Bonucci dari Juventus baru-baru ini.
Bonucci selama tujuh tahun terakhir merupakan salah satu ikon Juventus yang membantu memenangkan enam scudetto beruntun. Namun secara mengejutkan Juventus sepakat melepasnya ke Rossoneri dengan biaya senilai 42 juta euro.
Saya pikir klub ini melakukan pekerjaan yang bagus di pasar pemain, terkadang bahkan mengejutkan, ujar Montolivo mengakui dalam sebuah konferensi pers saat tur pramusim di China dimulai.
Tujuan kami harus masuk ke Liga Champions dan itu adalah tantangan yang sangat menarik, terutama dengan semua pemain baru ini, sambungnya.
Agar bisa melakukannya dengan baik, tim membutuhkan 22-23 pemain pilihan pertama dan klub bergerak ke arah itu. Saya senang dengan Bonucci, ini adalah transfer yang mengejutkan, tapi dia adalah pemain hebat dan saya yakin dia akan memperbaiki permainan kami, tambahnya.
Dengan semua aktivitas transfer yang dilakukan Rossoneri musim panas ini, Montolivo juga mengakui bahwa tekanan untuk memenangkan gelar akan lebih besar mulai saat ini.
Tentu ada tekanan lebih pada kami setelah musim panas di bursa pemain ini, tapi saya yakin para pemain yang lebih berpengalaman akan bisa membimbing tim ke arah yang tepat, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Allegri si 'Tukang Rem' Euforia
Liga Italia 20 Oktober 2025, 10:00 -
Kritik Brutal Stefano Pioli: VAR Itu Mendorong Pemain Jadi Suka Diving dan Akting
Liga Italia 20 Oktober 2025, 08:53
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Ajax Amsterdam 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:11 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:50 -
Link Live Streaming Barcelona vs Olympiakos - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:47 -
Link Live Streaming Kairat Almaty vs Pafos FC - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:46 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43 -
Prediksi Real Madrid vs Juventus 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:29 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:07 -
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
Liga Italia 21 Oktober 2025, 21:47 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25 -
Villarreal vs Manchester City: Berapa Gol Bakal Dicetak Erling Haaland?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 21:15 -
Prediksi Atalanta vs Slavia Praha 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 20:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04