Pede! Montolivo Diklaim Lebih Hebat dari Jorginho
Dimas Ardi Prasetya | 10 September 2018 21:53
- Agen dari Riccardo Montolivo mengklaim bahwa kliennya lebih baik dan lebih cocok menghuni lini tengah timnas Italia ketimbang Jorginho.
Montolivo di masa jayanya termasuk salah satu pemain terbaik Italia di lini tengah. Pria jebolan akademi klub sepakbola Atalanta ini dikenal memiliki visi permainan yang apik.
Ia juga dibekali dengan umpan-umpan akurat dan skill olah bola yang bagus tentunya. Ia juga memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi.
Meredup
Akan tetapi seiring waktu performanya mulai redup. Hal tersebut juga tak lepas dari faktor cedera yang cukup sering menimpanya.
Ia pun mulai tak lagi jadi penghuni reguler lini tengah Milan. Ban kapten juga diambil alih darinya.
Ia juga tergusur dari timnas Italia. Ia terakhir kali bermain bagi Azzurri sejak tampil sebagai cameo di laga lawan Israel pada Mei 2017 silam.
Sekarang ini, Italia justru punya andalan anyar di lini tengah. Ia adalah gelandang Chelsea, Jorginho.
Lebih Baik
Seperti yang disebut sebelumnya, sinar Montolivo sudah meredup. Akan tetapi, agennya yakni Giovanni Branchini, enggan mengakuinya.
Ia malah membandingkan Montolivo dengan Jorginho. Ia menyebut kliennya lebih baik dari gelandang berdarah Brasil berusia 26 tahun tersebut.
"Jika Anda harus memainkan Jorginho ini di tim nasional, maka saya katakan bahwa Montolivo saya, yang telah tersingkir dengan skandal, jauh lebih baik," ketusnya pada Corriere dello Sport.
Berita Video
Neymar tampak heboh usai Philippe Coutinho mengolongi Filipe Luis pada sesi latihan Timnas Brasil, Minggu (9/9/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19










