Pemain Atalanta Ini Jadi Pengganti Paul Pogba di Juventus?
Serafin Unus Pasi | 18 Januari 2024 17:20
Bola.net - Spekulasi siapa gelandang yang akan direkrut Juventus di musim dingin ini memasuki babak baru. Si Nyonya Tua kini dilaporkan berminat untuk merekrut Teun Koopmeiners dari Atalanta.
Juventus dipastikan akan belanja gelandang tengah di musim dingin ini. Mereka akan kehilangan Paul Pogba untuk jangka waktu lama akibat kasus penyalahgunaan doping sehingga mereka kini butuh gelandang baru.
Juventus sendiri sudah dikaitkan dengan beberapa gelandang. Namun hingga saat ini belum jelas siapa yang akan merapat ke Turin.
Menukil laporan Fichajes, Juventus sudah menemukan kandidat yang bagus. Mereka ingin merekrut Teun Koopmeiners dari Atalanta.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Gelandang Teruji

Menurut laporan tersebut, Massimiliano Allegri sendiri yang berminat untuk mengangkut jasa Koopmeiners.
Beberapa tahun terakhir, Koopmeiners jadi andalan di lini tengah La Dea. Ia mampu menunjukkan performa yang apik dan juga stabil di skuat Atalanta.
Allegri percaya sang gelandang bisa menggantikan peran Pogba dengan sempurna. Itulah mengapa mereka tertarik untuk merekrut sang gelandang.
Bakal Sulit

Laporan yang sama mengklaim bahwa Juventus bakal menemui kendala besar dalam upaya merekrut Koopmeiners.
Atalanta sebenarnya siap saja melepaskan sang gelandang. Namun mereka meminta bayaran sekitar 50 juta Euro untuk jasa sang gelandang.
Juventus diketahui tidak punya uang sebanyak itu untuk membeli Koopmeiners. Sehingga transfer ini bakal sulit terjadi.
Coba Nego

Laporan yang sama mengklaim bahwa Juventus tidak mau menyerah begitu saja untuk merekrut Koopmeiners.
Mereka akan mencoba menego Atalanta agar sang gelandang bisa dipinjam terlebih dahulu dengan opsi pembelian permanen di akhir masa peminjaman.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Masih Malu-malu Bicara Scudetto
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:14
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 19 Januari 2026, 08:38
-
Milan vs Lecce: Rating Pemain Rossoneri dari Kemenangan Tipis di San Siro
Liga Italia 19 Januari 2026, 07:09
-
Man of the Match Milan vs Lecce: Niclas Fullkrug
Liga Italia 19 Januari 2026, 06:38
LATEST UPDATE
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







