Prediksi Sassuolo vs AC Milan 22 Mei 2022
Gia Yuda Pradana | 21 Mei 2022 16:07
Bola.net - Pemimpin klasemen AC Milan akan menghadapi tuan rumah Sassuolo pada pekan terakhir (pekan 38) Serie A 2021/22, Minggu 22 Mei 2022. Pertandingan Liga Italia di Mapei Stadium ini dijadwalkan kick-off jam 23:00 WIB.
Scudetto ke-19, yang pertama sejak 2010/11, sudah berada di depan mata Milan. Laga kontra Sassuolo ibarat final. Bagi Milan, di laga ini, mereka tak boleh sampai kalah.
Dengan keunggulan dua poin atas peringkat dua dan juara bertahan Inter Milan, Rossoneri hanya butuh tambahan satu poin lagi untuk jadi juara. Sebab, mereka unggul head-to-head atas sang rival sekota.
Imbang lawan Sassuolo, meski Inter menang saat menjamu Sampdoria, sudah cukup bagi Milan untuk menjadi juara. Namun, Milan tentunya takkan mengincar hasil imbang. Kemenangan adalah target mutlak.
Sassuolo dan Milan sama-sama menang di laga terakhirnya. Sassuolo menekuk tuan rumah Bologna 3-1 lewat satu gol Domenico Berardi dan dua gol Gianluca Scamacca. Sementara itu, gol-gol Rafael Leao dan Theo Hernandez memberi tim racikan Stefano Pioli kemenangan 2-0 saat menjamu Atalanta.
Sassuolo, yang sudah mempermalukan mereka 3-1 di San Siro musim ini, adalah rintangan terakhir yang harus dilalui oleh Milan. Jika sampai kalah, Milan sebaiknya berharap Inter gagal menang atas Sampdoria.
Namun, Rossoneri pastinya sudah siap untuk tampil optimal demi meraih hasil yang maksimal. Dengan demikian, Scudetto yang sudah berada di depan mata tidak bakal lepas dari genggaman mereka.
Perkiraan Susunan Pemain

Sassuolo (4-2-3-1): Consigli; Muldur, Chiriches, Ferrari, Kyriakopoulos; Lopez, Frattesi; Berardi, Raspadori, Traore; Scamacca.
Pelatih: Alessio Dionisi.
Info skuad: Toljan (meragukan), Obiang (meragukan), Harroui (meragukan), Romagna (meragukan).
AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kalulu, Tomori, Theo Hernandez; Tonali, Kessie; Saelemaekers, Krunic, Leao; Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli.
Info skuad: Kjaer (cedera).
Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head di Serie A
- Pertemuan: 17
- Sassuolo menang: 6
- Gol Sassuolo: 25
- Imbang: 2
- AC Milan menang: 9
- Gol AC Milan: 29.
5 Pertemuan Terakhir
- 28-11-2021 Milan 1-3 Sassuolo (Serie A)
- 21-04-2021 Milan 1-2 Sassuolo (Serie A)
- 20-12-2020 Sassuolo 1-2 Milan (Serie A)
- 22-07-2020 Sassuolo 1-2 Milan (Serie A)
- 15-12-2019 Milan 0-0 Sassuolo (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Sassuolo (K-K-K-S-M)
- 16-04-22 Cagliari 1-0 Sassuolo (Serie A)
- 26-04-22 Sassuolo 1-2 Juventus (Serie A)
- 30-04-22 Napoli 6-1 Sassuolo (Serie A)
- 07-05-22 Sassuolo 1-1 Udinese (Serie A)
- 15-05-22 Bologna 1-3 Sassuolo (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir AC Milan (K-M-M-M-M)
- 20-04-22 Inter 3-0 Milan (Coppa Italia)
- 25-04-22 Lazio 1-2 Milan (Serie A)
- 01-05-22 Milan 1-0 Fiorentina (Serie A)
- 09-05-22 Verona 1-3 Milan (Serie A)
- 15-05-22 Milan 2-0 Atalanta (Serie A).
Statistik dan Prediksi Skor

- Sassuolo cuma menang 2 kali dalam 7 laga terakhirnya di Serie A (M2 S1 K4).
- Sassuolo selalu bisa mencetak gol dalam 8 laga kandang terakhirnya di Serie A.
- Milan selalu menang dalam 5 laga terakhirnya di Serie A.
- Milan tak terkalahkan dalam 15 laga terakhirnya di Serie A (M10 S5 K0).
- Milan mencatatkan 8 clean sheet dalam 10 laga terakhirnya di Serie A.
- Milan tak terkalahkan dalam 11 laga tandang terakhirnya di Serie A (M8 S3 K0).
- Milan selalu menang dalam 5 laga tandang terakhirnya melawan Sassuolo di Serie A.
Prediksi skor akhir: Sassuolo 1-3 AC Milan.
Klasemen Serie A
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Pelatih Sassuolo: Mungkin AC Milan Bakal Menang
- Wow! Tiket Laga Sassuolo vs AC Milan Dijual Seharga Rp46 Juta
- Rapor Pemain AC Milan Usai Kalahkan Atalanta: Leao Gokil, Theo Curi Panggung
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: Inter Milan Paksa AC Milan Bertarung Hingga Akhir!
- Liverpool Berharap Man City Dijegal Aston Villa: Nasib Bergantung pada Orang Lain Itu Memang Tidak E
- Quadruple, Apakah Liverpool Masih Bisa Meraihnya?
- Ada Bonus untuk Aston Villa dari Klausul Jack Grealish jika Man City Juara? Liverpool Pantas Cemas
- Kevin Trapp di Final Liga Europa: Tampil Heroik, Tepis Penalti Ramsey, Dia Adalah Kunci!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


