Review: Kemenangan Mahal Serigala Roma
Editor Bolanet | 31 Oktober 2010 01:20
Di laga tersebut, Roma langsung tampil menyerang begitu laga dimulai. Menit ke-6, mereka mencetak peluang pertama melalui tendangan Vucinic yang masih tipis di samping gawang Lecce.
Lecce sendiri bukannya nihil peluang. Menit ke-11, salah seorang pemain mereka, Daniel Corvia melepaskan sebuah tembakan jarak jauh yang hanya membentur tiang gawang Roma. Sementara kiper Julio Sergio hanya bisa memandang pasrah.
Roma coba membalas melalui sebuah tendangan bebas sang kapten, Francesco Totti. Sayang bola hasil tendangan bebas itu gagal dimanfaatkan Marco Boriello meski telah berdiri bebas.
Meski sepanjang babak pertama Roma terus menyerang, hingga turun minum kedudukan tetap imbang tanpa gol.
Di babak kedua, Roma kembali mempertahankan dominasi mereka. Serangan demi serangan dilancarkan ke pertahanan tim tamu. Alhasil, di menit ke-62, usaha Serigala Ibu kota ini berhasil. memanfaatkan umpan John Arne Riise, Burdisso mampu menjebol gawang Lecce.
Unggul satu gol, Roma tak mengendurkan serangan. Mereka akhirnya mampu menggandakan keunggulan di menit ke-76. Sebuah umpan terobosan Totti sukses dimanfaatkan Vucinic untuk memaksa Antonio Rosati memungut bola dari gawangnya. Kedudukan ini bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.
Sayang, tiga angka penuh yang diraih Roma dalam laga ini harus dibayar mahal. Kapten tim sekaligus roh permainan Roma, Francesco Totti harus diusir keluar lapangan pada menit ke-76 menyusul perkelahiannya dengan Ruben Oliviera. Setali tiga uang, akibat insiden ini, Oliviera juga harus meninggalkan lapangan. (bola/den)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Cari Gelandang Baru, MU Pilih CLBK dengan Sang Mantan?
Liga Inggris 26 November 2025, 17:17
-
Tempat Menonton Arsenal vs Bayern Munchen: Tayang di Mana, Kick-Off Jam Berapa?
Liga Champions 26 November 2025, 17:07
-
PSG vs Tottenham: Duel Dua Raja Eropa Beraroma Dendam
Liga Champions 26 November 2025, 17:01
-
Adu Kuat di London! Arsenal vs Bayern Munchen, Siapa Penguasa Eropa Sesungguhnya?
Liga Champions 26 November 2025, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Real Madrid vs Olympiakos: Xabi Alonso Siapkan Formula Baru?
Liga Champions 26 November 2025, 16:59
-
Arsenal vs Bayern Munchen: Ketika Dua Tim 'Sempurna' Saling 'Baku Hantam'
Liga Champions 26 November 2025, 16:50
-
Emirates Menyala! Arteta Bongkar 'Kekuatan Super' Arsenal Jelang Hajar Bayern Munchen
Liga Champions 26 November 2025, 16:42
-
Rumor Ivar Jenner Gabung PSIM Yogyakarta di BRI Super League
Bola Indonesia 26 November 2025, 16:41
-
MU Kalah dari Everton, Ruben Amorim: Ini Kesalahan Saya!
Liga Inggris 26 November 2025, 16:39
-
Tempat Menonton Lion City Sailors vs Persib Bandung: Live RCTI dan Streaming Vision+ Malam Ini
Asia 26 November 2025, 16:35
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Assist Terbanyak dalam Sejarah Sepak Bola: Messi Jauh Ungguli Ronaldo
Editorial 25 November 2025, 20:18
-
6 Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Barcelona
Editorial 25 November 2025, 17:33
-
4 Alasan Arsenal Kini Diunggulkan Juara Premier League
Editorial 24 November 2025, 22:39
-
3 Pemain yang Bisa Dikorbankan Manchester United Demi Mendapatkan Joao Gomes
Editorial 24 November 2025, 22:24
-
5 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool untuk Menyelamatkan Karier Arne Slot
Editorial 24 November 2025, 22:04


