Senggol Inter Milan, Spanduk 'Coppa Italia' Bikin AC Milan Terancam Sanksi Komdis FIGC
Asad Arifin | 24 Mei 2022 09:46
Bola.net - AC Milan mungkin akan mendapatkan denda dari Komisi Disiplin (Komdis) FIGC. Sebab, terdapat spanduk dengan pesan yang diduga menghina Inter Milan saat pesta perayaan scudetto musim 2021/2022 ini.
AC Milan memastikan gelar scudetto Serie A musim 2021/2022 usai menang atas Sassuolo pada pekan ke-38. Rossoneri menang 3-0 pada duel yang digelar di MAPEI Stadion dan unggul dua poin dari Inter Milan di klasemen akhir.
Bagi Milan, scudetto musim 2021/2022 punya arti penting. Milan sudah menanti gelar ke-19 ini selama 11 tahun. Milan juga meraihnya usai bersaing secara sengit dengan sang rival, Inter.
Parade terbuka digelar skuad Milan dari Casa Milan ke Piazza Duomo untuk merayakan gelar scudetto. Pada momen ini, terdapat beberapa kejadian menarik. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Terancam Sanksi dari Komdis FIGC
Pada sebuah momen perayaan scudetto AC Milan, sebuah spanduk yang menyenggol Inter Milan berkibar di atas bus. Dua pemain yang memegang spanduk itu adalah Mike Maignan dan Rade Krunic.
Tidak diketahui darimana spanduk itu berasal. Tapi, pesan dalam spanduk itu mendapat sorotan yakni: 'Tempelkan Coppa Italia di ***** Anda'.
Pesan itu diyakini ditujukan pada Inter Milan yang menjadi juara Coppa Italia musim 2021/2022. Inter menjadi juara dengan menyisihkan AC Milan pada babak semifinal. Inter kemudian menang atas Juventus di final.
Pada 2007, saat AC Milan merayakan gelar Liga Champions dan Inter Milan meraih scudetto, Massimo Ambrosini juga disebut melakukan aksi serupa. Kini, spanduk 'Coppa Italia' tengah diselidiki oleh pihak Komdis FIGC.
3 Aksi Anti-Inter Lainnya
Selain spanduk 'Coppa Italia', ada juga beberapa aksi dari pemain AC Milan yang menyenggol Inter. Salah satunya dilakukan oleh Zlatan Ibrahimovic. Pemain 40 tahun itu menyeret nama Hakan Calhanoglu dalam perayaan gelar juara.
Dari atas bus, Ibrahimovic membuat beberapa pernyataan untuk fans Milan. Salah satunya adalah 'ada yang mau kirim pesan untuk Hakan (Calhanoglu)?'
Lalu, ada Theo Hernandez yang meneriakkan chant menghina Inter Milan dengan mikrofon. Lalu, Ante Rebic membawa poster bergambar Simone Inzaghi dengan kata 'Spiaze' yang berarti mengecewakan (dispiace) dalam logat Piacenza.
Sumber: Football Italia
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Tambah Tiga Pemain, AC Milan Bisa Bicara Banyak di Liga Champions Musim Depan
- Duh, Transfer Paul Pogba ke Juventus Bisa Dihalangi Zinedine Zidane
- Pidato Berapi-api Zlatan Ibrahimovic: Italia Milik AC Milan!
- Galeri: Selebrasi Para Pemain Milan Usai Raih Scudetto 2021-22
- Termasuk Bintang Juventus, Ini 10 Pemain Terbaik Serie A 2021/2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
Liga Italia 21 Oktober 2025, 21:47 -
Union SG vs Inter Milan: Improvisasi di Lini Depan sang Wakil Italia
Liga Champions 21 Oktober 2025, 17:44 -
Union SG vs Inter: Rotasi Ganda di Lini Tengah Nerazzurri
Liga Champions 21 Oktober 2025, 17:33
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04