Silva Cetak Gol Penalti, Milan Tumbang dari Real Betis
Ari Prayoga | 10 Agustus 2017 03:55
Bola.net - - Raksasa Serie A, AC Milan harus menyerah dengan skor 1-2 atas klub La Liga, Real Betis dalam laga persahabatan yang digelar di Stadio Angelo Massimino, Catania, Kamis (10/8) dini hari WIB.
Usai bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Milan tertinggal lebih dulu lewat gol Fabian. Meski sempat menyamakan kedudukan berkat gol Andre Silva dari titik putih, Rossoneri akhirnya harus kalah setelah Betis mencetak gol lewat penalti Antonio Sanabria.
Dalam laga kali ini, allenatore Vincenzo Montella akhirnya memainkan Leonardo Bonucci sejak menit pertama, bahkan ia bertindak sebagai kapten tim. Pun demikian dengan Silva dan Hakan Calhanoglu.
Silva sempat mencetak gol kala laga baru berjalan 12 menit. Sayang gol ini akhirnya dianulir wasit setelah melihat tayangan ulang yang menunjukkan pemain asal Portugal itu dalam posisi offside.
Meski hanya bertitel persahabatan pramusim, laga ini berlangsung cukup keras. Seringkali pemain dari kedua tim terlibat duel yang berujung pelanggaran.
Real Betis akhirnya menjadi tim yang mampu lebih dulu memecah kebuntuan lewat gol indah Fabian di menit 67. Tembakan kerasnya dari luar kotak penalti tak mampu dihentikan portiere Antonio Donnarumma menjadi gol.
Milan mendapat hadiah penalti di menit 74 usai Silva dilanggar pemain Betis di kotak terlarang dalam situasi menyambut sepak pojok.
Penalti ini mendapat protes keras dari para pemain Betis. Bahkan pelatih Quique Setien sampai diusir dari bench. Silva pun sukses mengkonversinya menjadi gol penyama kedudukan 1-1.
Di menit 89, giliran Betis yang mendapat hadiah penalti. Usai melihat tayangan ulang, wasit memutuskan untuk memberikan penalti karena menganggap Calhanoglu melakukan handball di kotak terlarang. Sanabria yang bertindak sebagai algojo tak menyia-nyiakan kesempatan. Skor 2-1 untuk kemenangan Betis pun menjadi hasil akhir laga ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Milan vs Lecce - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 18 Januari 2026, 19:45
-
Hasil Cagliari vs Juventus: Dominan Tanpa Gol, Juve Tumbang 0-1
Liga Italia 18 Januari 2026, 04:52
-
Hasil Al Nassr vs Al Shabab: Menang 3-2 Tanpa Gol Cristiano Ronaldo
Asia 18 Januari 2026, 04:14
-
Prediksi Milan vs Lecce 19 Januari 2026
Liga Italia 18 Januari 2026, 02:45
-
Hasil Nottm Forest vs Arsenal: Tanpa Gol, tapi The Gunners Aman di Puncak
Liga Inggris 18 Januari 2026, 02:33
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





