Skriniar Bertekad Bikin Higuain Mandul
Asad Arifin | 20 Oktober 2018 11:29
Bola.net - - Gonzalo Higuain berada dalam kondisi yang on fire jelang laga Derby della Madonnina. Tapi, bek tengah Inter Milan, Milan Skriniar, punya tekad yang besar untuk membuat Higuian ‘mandul’ pada laga derby kota Milan.
Higuain sempat kesulitan menemukan ketajamannya di AC Milan pada awal musim. Tapi, pemain asal Argentina kini sedang dalam periode terbaiknya. Higuain selalu mencetak gol dalam lima pertandingan terakhir untuk AC Milan.
Penyerang berjuluk El Pipita tersebut total mencetak enam gol dalam lima laga terakhir. Tentu saja ini bukan kabar yang baik untuk para pemain belakang Inter Milan.
Namun, Milan Skriniar sama sekali tidak gentar. Pemain berusia 23 tahun tersebut cukup optimis bisa meredam aksi Higuain. Bahkan, Skriniar pun cukup yakin bisa membawa Inter Milan menang pada laga Minggu (22/10) malam WIB.
Bukan Hanya Higuain
Milan Skriniar mengaku sudah siap untuk membuat Gonzalo Higuain tidak berkutik pada Derby della Madonnina. Namun, fokusnya bukan hanya untuk Higuain saja. Dia akan mengamankan gawang Inter Milan dari semua pemain depan AC Milan.
“Sangat penting untuk membuat Higuain tidak mencetak gol. Tapi, bukan hanya tentang Higuain. Ada juga penyerang lain. Higuain penyerang hebat, mungkin salah satu penyerang terbaik di Italia,” ucap Skriniar pada ESPN.
“Tapi, jika Higuain tidak mencetak gold an pemain mencetak gol, itu sama saja. Jadi, kami harus mencoba untuk tidak kebobolan. Lalu kami akan mencetak satu atau dua gol untuk bisa memenangkan pertandingan,” tandas Skriniar.
Skriniar dan Derby della Madonina
Milan Skriniar bergabung dengan Inter Milan pada musim 2017/18 yang lalu. Artinya, pemain asal Slovakia sudah menjalani dua laga Derby della Madonnina di Serie A. Dari dua laga tersebut, Skriniar sama sekali belum kalah.
“Kami yakin bahwa kami adalah tim yang lebih kuat dari musim lalu dan kami akan melihatnya di atas lapangan. Saya belum pernah kalah dari Milan. Ini adalah yang ketiga dan saya berharap untuk meraih kemenangan,” ucap Skriniar.
Berita Video
Berita video momen dua pembalap MotoGP, Franco Morbidelli dan Takaaki Nakagami, dan pembalap Moto3, Jorge Martin, menghadapi pesumo di Jepang. Apa yang terjadi?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
LATEST UPDATE
-
Selamanya Setan Merah! Casemiro Ucap Salam Perpisahan untuk Man United
Liga Inggris 23 Januari 2026, 01:05
-
Juventus di Hati Kenan Yildiz, Ikatan Kuat dengan Pelatih dan Suporter
Liga Italia 23 Januari 2026, 01:00
-
Tchau! Manchester United Resmi Umumkan Casemiro Akan Hengkang dari Old Trafford
Liga Inggris 23 Januari 2026, 00:38
-
Direktur Juventus Mendarat di Istanbul untuk Negosiasi Transfer Striker Fenerbahce
Liga Italia 23 Januari 2026, 00:36
-
2 Kunci PSIM Bersaing di Papan Atas BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 20:36
-
Marseille vs Liverpool: Ini Penjelasan Arne Slot soal Chiesa dan Konate
Liga Champions 22 Januari 2026, 20:01
-
Live Streaming Braga vs Nottm Forest - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Celta Vigo vs LOSC - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Roma vs VfB Stuttgart - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






