Soal Luka Modric, Direktur Inter: Siapa Dia?
Yaumil Azis | 27 Agustus 2018 15:29
- Sepanjang musim panas kemarin, nama Luka Modrid berulang kali dikaitkan dengan salah satu klub raksasa Serie A, Inter Milan. Saat ditanya mengenai rumor tersebut, Pietro Ausilio menunjukkan rasa tidak tertariknya.
Dampak kedatangan Cristiano Ronaldo di Juventus membuat publik gempar, dan rumor bursa transfer musim panas semakin liar. Berita mengenai kedekatan Modric dengan Nerazzurri menjadi pembicaraan yang hangat pada saat itu.
Tapi pada akhirnya, status berita kepindahan gelandang Real Madrid itu terus tertahan di kata rumor hingga jendela transfer Serie A ditutup. Bintang asal Kroasia tersebut dipastikan bertahan di Los Merengues setidaknya pada musim 2018/2019 ini.
Scroll ke bawah untuk membaca komentar Piero Ausilio soal Luka Modric.
Tak Tertarik Bicarakan Modric

Usai pertandingan kontra Torino hari Minggu (27/8) kemarin, Ausiolio mendapatkan pertanyaan dari awak media mengenai Modric. Tetapi, ia tidak menunjukkan ketertarikan dan memilih untuk membicarakan pertandingan.
Siapa? Mari berbicara tentang permainan saja, ujar Ausilio saat ditanya mengenai Modric kepada Sky Sport Italia.
Kami senang dengan tim yang kami miliki, karena kami mencoba untuk mengembangkan mereka dan menghadirkan elemen yang hilang. Terutama dari segi pengalaman dan alternatif serangan. Saya pikir skuat Inter sudah lengkap, lanjutnya.
Soal Joao Mario

Salah satu pemainnya, Joao Mario, sempat menyatakan ingin pindah lantaran yakin tidak akan mendapatkan tempat di skuat Nerazzurri saat ini. Tetapi Ausilio menjamin bahwa sang pemain akan mendapatkan ruang.
Kami pikir masih ada ruang untuk Joao Mario, dia tidak didepak, juga dipaksa untuk memilih klub lain, tambah Ausilio.
Dia mendapatkan tawaran, dia mempertimbangkan dan tentu saja ingin bermain lebih reguler. Tetapi sepertinya dia betah di sini dan segaris dengan tujuan tim, pungkasnya.
Joao Mario tidak terlihat di lapangan saat Inter bermain imbang dengan Torino dalam laga Serie A hari Senin (27/8) dini hari tadi. Ia juga tidak tampil saat Nerazzurri tumbang di tangan Sassuolo pekan lalu.
Saksikan Juga Video Ini

Atlet Indonesia, Puspa Arumsari, menyumbang satu medali emas dari cabang olahraga pencak silat nomor seni tunggal Putri di Asian Games 2018. Simak video mengenai kesuksesannya pada tautan video di bawah ini.
(goal/yom)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




