Tempat Menonton Inter Milan vs AC Milan: Link Live Streaming dan Jadwal Kick-off di San Siro

Serafin Unus Pasi | 23 November 2025 19:42
Tempat Menonton Inter Milan vs AC Milan: Link Live Streaming dan Jadwal Kick-off di San Siro
Duel Serie A antara Inter Milan vs AC Milan, Senin (23/9/2024). (c) AP Photo/Luca Bruno

Bola.net - Tempat menonton Inter Milan vs AC Milan menjadi informasi yang lagi dicari oleh para pecinta sepak bola Italia. Laga klasik sarat gengsi bertajuk Derby Della Madoninna ini akan digelar di San Siro pada hari Senin, 24 November 2025.

Pertandingan ini akan dimulai pada Pkl 02.45 WIB. Bolaneters bisa menonton pertandingan ini secara langsung melalui layanan live streaming yang resmi dan legal.

Advertisement

Derby Della Madoninna atau yang juga dikenal sebagai Derby Kota Milan mempertemukan dua tim top Italia, AC Milan dan Inter Milan. Kedua tim ini merupakan salah dua tim tersukses di Italia, sehingga setiap pertemuan kedua tim selalu ditunggu-tunggu tidak hanya supporter kedua tim, tetapi juga para pecinta sepak bola Italia.

Inter Milan selaku tuan rumah di laga ini menargetkan tiga poin. Mereka butuh kemenangan agar bisa menggusur Napoli yang saat ini berstatus sebagai Capolista.

Sementara AC Milan tentu tidak mau menyerahkan poin secara cuma-cuma kepada sang tetangga. Pasukan Massimiliano Allegri itu juga butuh tiga poin agar naik ke empat besar klasemen Serie A saat ini.

Inter Milan tercatat hanya memenangkan satu dari enam derby della Madoninna terakhir mereka. Sanggupkan Nerazzurri memenangkan Derby kali ini?

1 dari 4 halaman

Link Streaming Inter Milan vs AC Milan

Link Streaming Inter Milan vs AC Milan

Selebrasi Lautaro Martinez usai mencetak gol di laga Inter Milan vs Lazio, Senin (10/11/2025) dini hari WIB. (c) AP Photo/Luca Bruno

Inter Milan vs AC Milan
Jadwal: Senin, 24 November 2025
Kick Off: Pkl 02.45 WIB
Venue: San Siro
Live Streaming: Vidio (Silakan klik tautan berikut ini)

2 dari 4 halaman

Prakiraan Susunan Pemain Kedua Tim

Prakiraan Susunan Pemain Kedua Tim

Pemain AC Milan, Rafael Leao, merayakan gol yang dicetaknya dalam pertandingan Serie A antara Parma dan AC Milan di Parma, Italia, Sabtu, 8 November 2025 (c) Massimo Paolone/LaPresse via AP

Inter Milan (3-5-2): Sommer; Akanji, Bisseck, Bastoni; Augusto, Barella, Calhanoglu, Sucic, Dimarco; Martinez, Thuram

Pelatih: Cristian Chivu

AC Milan (3-5-2): Maignan; Tomori, Gabbia, Pavlovic; Saelemaekers, Fofana, Modric, Rabiot, Estupinan; Pulisic, Leao.

Pelatih: Massimiliano Allegri

3 dari 4 halaman

Statistik Pertandingan

Statistik Pertandingan

Tijjani Reijnders vs Nicolo Barella (kanan) di laga AC Milan vs Inter Milan pada leg 1 semifinal Coppa Italia 2024/25 (c) AP Photo/Antonio Calanni

5 pertemuan terakhir

24/04/25 Inter 0-3 AC Milan
03/04/25 AC Milan 1-1 Inter
03/02/25 AC Milan 1-1 Inter
07/01/25 Inter 2-3 AC Milan
23/09/24 Inter 1-2 AC Milan

5 pertandingan terakhir Inter

10/11/25 Inter 2-0 Lazio
06/11/25 Inter 2-1 Kairat Almaty
02/11/25 Verona 1-2 Inter
30/10/25 Inter 3-0 Fiorentina
25/10/25 Napoli 3-1 Inter

5 pertandingan terakhir AC Milan

09/11/25 Parma 2-2 AC Milan
03/11/25 AC Milan 1-0 AS Roma
29/10/25 Atalanta 1-1 AC Milan
25/10/25 AC Milan 2-2 Pisa
20/10/25 AC Milan 2-1 Fiorentina

LATEST UPDATE