Terusir dari Inter, Eriksen Bakal Bereuni Dengan Pochettino
Dimas Ardi Prasetya | 25 Desember 2020 23:16
Bola.net - Christian Eriksen telah terusir dari Inter Milan dan kini ada kabar ia akan bereuni dengan Mauricio Pochettino yang akan segera menjadi pelatih anyar PSG.
Eriksen gabung Inter sekitar satu tahun yang lalu. Ia diboyong Nerrazurri dari Tottenham saat kontraknya tersisa enam bulan.
Eriken diharap bisa membantu Inter dalam perburuan Scudetto. Akan tetapi ternyata ia kesulitan beradaptasi dengan sepak bola Italia.
Eriksen pun tak mendapat banyak peluang bermain sebagai starter. Ia lebih sering dimainkan sebagai pemain pengganti.
PSG dan Pochettino
Belum lama ini kabar mengejutkan datang dari PSG. Mereka memecat pelatihnya, Thomas Tuchel.
Padahal dalam dua setengah tahun, Tuchel membawa PSG meraih sukses di sepak bola domestik. Selain itu, ia berhasil membawa Les Parisiens melaju ke final Liga Champions untuk pertama kalinya.
PSG kabarnya memecat Tuchel karena performa labil Neymar dkk pada musim 2020-21 ini. Usai memecat pelatih asal Jerman tersebut, Les Parisiens kabarnya bakal menunjuk Pochettino sebagai pelatih anyarnya.
Reuni Pochettino dan Eriksen
PSG memang belum menunjuk Mauricio Pochettino. Akan tetapi kabarnya ia sudah mencapai kesepakatan dengan manajemen klub.
Kini ada kabar Pochettino akan membawa beberapa pemain anyar ke PSG. Salah satunya adalah Eriksen.
Kabar ini dilansir oleh Tuttomercatoweb. Laporan mereka menyebut bahwa kabar ini tak lepas dari munculnya ketertarikan Inter kepada Leandro Paredes.
Media Italia ini pun mengatakan ada peluang besar PSG dan Inter akan melakukan tukar tambah pemain. Sementara itu, Eriksen dan Pochettino sendiri sudah saling mengenal karena pernah sama-sama bekerjasama di Tottenham.
(Tuttomercatoweb)
Gosip Lainnya:
- Tinggalkan Chelsea, Marcos Alonso Balik ke Spanyol?
- Isco, Solusi untuk Keterpurukan Arsenal?
- Agen Benarkan Shkodran Mustafi Masuk Radar Barcelona
- Cuci Gudang, Chelsea Depak Tujuh Pemain di Januari 2021
- Bukan Upamecano atau Koulibaly, Ini Bek yang Akan Merapat ke Liverpool
- Chelsea Coba Telikung Manchester United untuk Transfer Erling Haaland
- Waduh, Real Madrid Bakal Gagal Daratkan Kylian Mbappe?
- Tak Terpakai di Barcelona, Manchester City Siap Tampung Riqui Puig
- Tahu Diri, Arsenal Mundur Teratur dari Perburuan Isco
- Tuchel Dipecat, Pochettino Jadi Kandidat Terkuat Pelatih PSG Berikutnya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Streaming Bayer Leverkusen vs PSG Hari Ini - Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Oktober 2025, 15:42 -
Link Streaming Union SG vs Inter Milan Hari Ini - Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Oktober 2025, 15:37 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 08:53
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Bayer Leverkusen vs PSG - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:04 -
Link Live Streaming Newcastle vs Benfica - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:02 -
Link Live Streaming PSV Eindhoven vs Napoli - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 01:01 -
Prediksi Bayern Munchen vs Club Brugge 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:59 -
Prediksi Chelsea vs Ajax Amsterdam 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:11 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:50
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04