Tidak Muluk-muluk, Allegri Cuma Minta Satu Hal dari Ronaldo
Editor Bolanet | 1 Januari 2019 22:00
Bola.net - - Kehadiran Cristiano Ronaldo membuat sebuah tim bisa berharap banyak, seperti trofi hingga popularitas. Namun pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, tak ingin muluk-muluk. Ia cuma meminta satu hal dari bintang asal Portugal tersebut.
Ronaldo seolah jaminan pasti sebuah klub bisa meraih prestasi pada akhir musim. Terbukti, 24 gelar telah ia sumbang untuk dua klub berbeda, Real Madrid dan Manchester United. Bahkan ia juga pernah mempersembahkan trofi Piala Eropa untuk Timnas Portugal.
Begitu dirinya tiba di Turin pada bulan Juli lalu, para penggemar Juventus berharap bisa melihatnya mempersembahkan gelar Liga Champions. Trofi dambaan yang gagal diraih Bianconeri pada tahun 2015 dan 2017 lalu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Tak Kurang dari Ekspektasi Allegri
Performa Ronaldo pun tidak begitu jauh dari yang diharapkan oleh Allegri. Dalam wawancaranya dengan Record belum lama ini, pelatih asal Italia tersebut membeberkan apa yang ia lihat dari peraih Ballon d'Or lima kali itu.
"Dia tidak berbeda dari apa yang saya bayangkan. Saya tahu dia sosok yang profesional, dengan semangat kompetitif yang telah membantu semuanya untuk berkembang," ujar Allegri.
"Dia ingin menjadi yang terbaik setiap harinya, dan itu adalah nilai penting yang membantu kami semua. Saya tak terkejut, lebih tepatnya saya senang bisa melihatnya bermain karena dia adalah pemain yang berbeda," lanjutnya.
Permintaan Allegri
Adanya Ronaldo membuat setiap klub bisa berharap akan trofi, termasuk Liga Champions. Namun Allegri hanya meminta satu hal darinya, yakni pundi-pundi golnya.
"Kualitas terbesar Ronaldo adalah dia selalu fokus, baik dalam laga maupun latihan. Dia juga punya kebiasaan yang sama saat bermain dengan satu bola dalam pertandingan. Saya hanya ingin satu hal darinya: Gol. Itu yang paling ia kuasai," tambahnya.
"Gelar Serie A adalah target alami Juventus, sedangkan di Liga Champions anda harus beruntung. Ronaldo adalah kegembiraan bagi Juventus maupun sepak bola Italia," tandasnya.
Berkat kehadiran Ronaldo, Juventus kerap terhindar dari hasil negatif dalam 19 laga yang telah terlewati di Serie A musim ini. Bianconeri belum menelan kekalahan sama sekali, membuatnya memuncaki klasemen dengan koleksi 53 poin.
Saksikan Juga Video Ini
Sektor pertahanan masih menjadi masalah utama Manchester United pada musim ini. Siapa saja yang harus mereka boyong untuk menutupi kelemahan tersebut? Cari tahu nama-namanya pada tautan video di bawah ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







