Tidak Sekedar Wacana, Juventus Sudah Mulai Negosiasi dengan Paul Pogba
Serafin Unus Pasi | 2 Maret 2022 20:40
Bola.net - Juventus dikabarkan benar-benar berminat untuk mengangkut Paul Pogba di musim panas nanti. Si Nyonya Tua dikabarkan sudah menjalin komunikasi dengan agen sang gelandang baru-baru ini.
Pogba diyakini akan cabut dari Manchester United di musim panas nanti. Ia tidak mau memperpanjang kontraknya yang habis di musim panas nanti.
Juventus sendiri dilaporkan mengamati situasi tersebut. Mereka dijagokan menjadi salah satu klub terdepan untuk mendapatkan jasa Pogba.
Menukil 90min, Juventus dilaporkan benar-benar serius ingin mendatangkan Pogba. Mereka sudah mengupayakan transfer ini jadi kenyataan di musim panas nanti.
Simak manuver transfer Juventus untuk Pogba di bawah ini.
Hubungan Baik
Menurut laporan tersebut, Juventus sudah bergerak untuk mengamankan jasa Pogba. Mereka sudah menjalin komunikasi dengan agen sang gelandang, Mino Raiola.
Juventus sudah mengutarakan keinginan mereka untuk bekerja sama lagi dengan Pogba. Mereka meminta pendapat Raiola terkait kepulangan Pogba ke Turin.
Juventus punya hubungan yang baik dengan Raiola. Jadi mereka meminta bantuan sang agen untuk memuluskan transfer tersebut.
Siap Pulang
Menurut laporan tersebut, kans Juventus untuk memulangkan Pogba cukup besar. Karena Pogba masih ada rasa dengan Si Nyonya Tua.
Pogba dikabarkan sangat senang bermain di Juventus. Jadi ia tidak menutup kemungkinan untuk memperkuat Juventus sekali lagi.
Jadi ia menyerahkan segalanya kepada Raiola untuk mengurus transfernya di musim panas nanti.
Kandidat Lain
Selain Juventus, ada klub lain yang dilaporkan sangat tertarik merekrut Pogba.
Mereka adalah PSG dan Real Madrid. Kedua klub top Eropa itu siap bersaing untuk bisa mendapatkan jasa pemain Timnas Prancis itu.
Klasemen Serie A
(90min)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








