Trofi Coppa Italia tak Bisa Selamatkan AC Milan dari Buruk Rupa
Asad Arifin | 14 Mei 2025 07:16
Bola.net - AC Milan punya trofi Coppa Italia untuk bisa menutup musim 2024/2025. Namun, bagi sang legenda Demetrio Albertini, trofi Coppa Italia tidak bisa menyelamatkan Milan dari musim yang buruk.
Performa Milan pada musim 2024/2025 jauh dari kata stabil. Milan bahkan harus melakukan pergantian pelatih di tengah musim untuk memperbaiki situasi. Sergio Conceicao kini bertugas sebagai pelatih Milan.
Milan gagal melaju lebih jauh pada ajang Liga Champions. Milan juga gagal bersaing di papan atas klasemen Serie A. Milan bahkan kesulitan untuk mendekati empat besar klasemen.
Nah, di tengah prestasi yang tak stabil itu, Coppa Italia dinilai jadi harapan terakhir bagi Milan. Mereka akan bertemu Bologna di final dan sebuah trofi dinilai bisa menyelamatkan wajah Milan.
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Coppa Italia tak Cukup Bagus untuk Milan

Trofi Coppa Italia bisa jadi skenario terbaik bagi Milan untuk menutup musim. Namun, di mata Albertini, trofi itu tidak cukup untuk menyelamatkan Milan dari musim yang buruk pada 2024/2025 ini.
"Bagi saya, tidak (menyelamatkan Milan)," kata Albertini dikutip dari MilanNews.
"Saya berharap Milan dapat mengangkat piala dan merayakannya, karena meraih gelar juara selalu sulit," sambung mantan pemain Timnas Italia itu.
Bagi Milan, gelar juara Coppa Italia punya arti yang sangat penting. Sebab, melihat persaingan di klasemen, Coppa Italia bisa jadi jalan bagi Milan untuk meraih tiket ke Liga Europa.
Bologna Bukan Lawan yang Mudah

Bologna akan jadi lawan yang sulit bagi Milan. Sebab, mereka menjalani musim yang cukup bagus, terlepas dari eksodus pemain dan pelatih pada awal musim. Bologna tetap tampil kompetitif di Serie A dan Coppa Italia.
Di Serie A musim 2024/2025, Bologna menang 2-1 saat menjamu Milan. Sedangkan, pada duel di San Siro, Milan memenangkan laga dengan skor 3-1.
"Saya yakin kita akan melihat final yang hebat, dalam artian Milan menunjukkan kualitas dalam pertandingan terakhir mereka," kata Albertini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 19 Januari 2026, 08:38
-
Milan vs Lecce: Rating Pemain Rossoneri dari Kemenangan Tipis di San Siro
Liga Italia 19 Januari 2026, 07:09
-
Man of the Match Milan vs Lecce: Niclas Fullkrug
Liga Italia 19 Januari 2026, 06:38
-
Hasil Milan vs Lecce: Gol Perdana Fullkrug Antar Rossoneri Raih 3 Poin
Liga Italia 19 Januari 2026, 05:50
-
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs Lecce, Leao dan Pulisic Jadi Andalan
Liga Italia 18 Januari 2026, 19:59
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


