Vieri: Inter Saingi Juventus? Tunggu Beberapa Tahun Lagi
Editor Bolanet | 7 Februari 2019 22:30
Bola.net - - Sejak musim 2017-2018 kemarin, Inter Milan di bawah asuhan Luciano Spalletti telah menunjukkan perkembangan yang signifikan. Banyak yang berujar bahwa mereka sudah siap untuk menjadi penantang klub raksasa Italia lainnya, Juventus.
Pada akhir musim kemarin, Inter Milan berhasil mencapai empat besar klasemen dengan mengalahkan Lazio pada laga penutup Serie A. Oleh karena itu, Nerazzurri pun diperbolehkan tampil di Liga Champions setelah sekian lama absen.
Sedangkan di musim ini, performa Inter Milan bisa dibilang cukup apik. Walaupun sempat menuai hasil buruk dalam beberapa pertandingan terakhirnya, namun fakta bahwa mereka sedang menduduki peringkat tiga tak bisa dipandang sebelah mata.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Inter Milan Butuh Waktu
Melihat kebangkitan Inter secara perlahan itu, publik pun meyakini bahwa mereka pantas disematkan julukan sebagai 'Anti-Juventus'. Namun Christian Vieri nampaknya tidak sepakat. Sang legenda klub itu menilai bahwa Inter masih butuh waktu beberapa tahun lagi untuk bersaing.
"Mereka masih naik turun. Saya pikir mereka melakukan perubahan yang positif bersama Spalletti. Klub telah membangun sebuah masa depan yang penting," tutur Vieri kepada La Gazetta dello Sport.
"Mereka telah kembali ke Liga Champions, dan dalam beberapa tahun lagi saya pikir mereka akan memangkas jarak dengan Juventus. Sekarang mereka harus membeli pemain berpengalaman, terutama yang berpengalaman meraih trofi," lanjutnya.
Soal Juventus vs Atletico Madrid
Dalam kesempatan yang sama, Vieri juga mengomentari laga antara Juventus yang tersaji di babak 16 besar Liga Champions musim ini. Seperti yang diketahui, pria yang kerap dipanggil 'Bobo Vieri' itu juga pernah membela Juventus walau hanya satu musim.
"Pertandingan ini seperti final Liga Champions. Saya menghabiskan tahun-tahun pertama karir saya di sana. Vieri yang sebenarnya lahir di Juventus, lalu saya bergabung dengan Atletico," tambanya.
"Sekarang Juve dan Atletico merupakan salah satu dari lima klub terbaik di Eropa, mereka masing-masing bermain di dua laga final Liga Champions dalam beberapa tahun terakhir," tandasnya.
Sebagai informasi, Vieri juga pernah membela Atletico Madrid dalam karirnya sebagai pemain dulu. Sama seperti di Juventus, ia hanya menghabiskan waktu satu musim di klub raksasa Spanyol tersebut sebelum akhirnya pindah ke Lazio di tahun 1998.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video penemuan sebuah jasad dari pesawat yang membawa striker Cardiff City, Emiliano Sala, yang jatuh di perairan saat perjalanan dari Prancis ke Wales.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









