Waduh, Klub Saudi Pro League Mulai Dekati Rafael Leao
Serafin Unus Pasi | 24 Mei 2024 20:40
Bola.net - Ada kabar buruk datang bagi AC Milan. Winger andalan mereka, Rafael Leao dikabarkan mulai didekati oleh klub Saudi Pro League, Al-Hilal.
Leao sudah tiga musim terakhir jadi sosok andalan di skuat AC Milan. Winger asal Portugal itu kerap jadi pembeda bagi tim berjuluk Rossoneri tersebut.
Penampilan apik Leao membuat banyak klub top berminat pada jasanya. Bahkan beberapa klub sudah mulai mendekati sang winger.
O Jogo melaporkan bahwa Leao berpotensi pindah ke Arab Saudi di musim depan. Pasalnya Al-Hilal mulai menyeriusi transfer sang winger.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Mulai Nego

Menurut laporan tersebut, Al-Hilal sudah menjalin kontak dengan ayah Leao, Antonio Leao.
Kedua pihak sudah mulai membahas transfer sang winger. Pihak Al-Hilal dilaporkan sangat serius untuk memboyong sang winger.
Dalam proses negosiasi ini, ayah Leao dibantu oleh seorang perantara, yaitu Mario Rui. Rui adalah sosok yang membawa Neymar dan Otavio pindah ke Al-Hilal.
Siap Bayar Mahal

Laporan tersebut mengklaim bahwa klub Saudi Pro League itu siap membayar mahal untuk jasa Leao.
Al-Hilal siap menawarkan uang sebesar 100 juta Euro ke AC Milan. Mereka menilai mahar itu sudah cukup besar untuk sang pemain.
Jadi mereka berharap AC Milan mau menerima tawaran tersebut dan menjualnya di musim panas nanti.
Pengganti Neymar

Menurut laporan tersebut, Al Hilal ingin merekrut Leao sebagai pengganti Neymar.
Winger asal Brasil itu penampilannya tidak maksimal dan kerap mengalami cedera sehingga mereka ingin mencari pengganti yang sepadan untuknya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc Casado Aman di Camp Nou, Hansi Flick Tak Mau Lepas
Liga Spanyol 27 Januari 2026, 14:48
-
Liverpool Kalahkan Man United Dalam Perburuan Bintang Muda Palace Ini
Liga Inggris 27 Januari 2026, 14:40
-
Reuni Mengejutkan: Andre Onana Bisa Gantikan Gantikan Yann Sommer di Inter Milan
Liga Italia 27 Januari 2026, 13:29
-
Bek Muda Kroasia Resmi Gabung Inter Milan
Liga Italia 27 Januari 2026, 11:22
LATEST UPDATE
-
Casemiro Bidik Piala Dunia 2026, Performa di Man United Jadi Kunci
Liga Inggris 27 Januari 2026, 22:50
-
Barcelona Dicampakkan Dro Fernandez, Presiden Klub Bahkan Dibuat Terkejut
Liga Spanyol 27 Januari 2026, 22:17
-
John Herdman Blak-blakan Alasannya Mengunjungi Latihan Persija, Pantau Pemain Muda
Tim Nasional 27 Januari 2026, 22:11
-
Prediksi Athletic Bilbao vs Sporting Lisbon, 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 21:52
-
Arsenal Krisis Gol: Penyerang Tumpul dan Tak Mampu Cetak Gol dari Open Play
Liga Inggris 27 Januari 2026, 21:32
-
Klasemen Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026: Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
Tim Nasional 27 Januari 2026, 21:00
-
Endrick: Kebangkitan Sang Penyerang, Dua Laga, Tiga Gol, Satu Assist di Lyon
Liga Eropa Lain 27 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05



