Wow! Paulo Dybala Sudah Putuskan untuk Tinggalkan Juventus dan Membelot ke Inter Milan?
Ari Prayoga | 26 Januari 2022 05:39
Bola.net - Agen pemain Fulvio Valcareggi melontarkan pernyataan mencengangkan dengan menyebut bintang Juventus, Paulo Dybala sudah memutuskan akan hengkang ke sang rival, Inter Milan.
Seperti diberitakan sebelumnya, Inter kabarnya masuk dalam perburuan Dybala yang hingga kini masih belum menemui kejelasan perihal masa depannya di Juventus.
Kontrak Dybala di Juventus akan berakhir pada penghujung musim ini. Namun, hingga kini kedua pihak belum bersepakat mengenai kontrak baru. Dybala pun sepertinya akan meninggalkan Turin.
Pendapat Fulvio Valcareggi
Rencana kedatangan Dusan Vlahovic yang direkrut dari Fiorentina semakin membuat nasib Dybala di Juventus tidak jelas. Valcareggi pun mengklaim pemain Argentina itu akan menuju Inter.
“Paulo Dybala akan pergi ke Inter, Anda akan lihat,” ujar Valcareggi kepada Radio Kiss Kiss seperti dikutip Football Italia.
“Hubungannya dengan direktur Juventus benar-benar rusak. Semuanya sudah siap baginya untuk pergi ke Inter,"
“Ini akan menjadi kudeta transfer yang hebat bagi Nerazzurri, semuanya sudah selesai!” tukasnya.
Paulo Dybala Sempurna untuk Inter
Beberapa waktu lalu, legenda Inter, Alessandro Altobelli menyebut bahwa Dybala akan menjadi perekrutan yang sempurna bagi La Beneamata.
“Pemain seperti Dybala direkrut terlepas dari apakah dia dibutuhkan atau tidak. Dalam kasus Inter, bagaimanapun, dia akan sempurna, bahkan jika Nerazzurri sekarang berada di posisi yang bagus," ujar Altobelli.
“Dybala, bagaimanapun, adalah seseorang yang membuat perbedaan, tidak diragukan lagi. Dia adalah pemain top di Eropa dan benar bahwa setiap tim yang memiliki target tinggi menyukainya.”
Klasemen Serie A
Sumber: Radio Kiss Kiss via Football Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











