Zlatan Ibrahimovic Jadi Tumbal Kemenangan AC Milan di Markas Juventus
Ari Prayoga | 10 Mei 2021 07:30
Bola.net - Kemenangan AC Milan atas tuan rumah Juventus, Senin (10/5/2021) dini hari WIB harus dibayar mahal dengan cedera yang dialami bomber andalan mereka, Zlatan Ibrahimovic.
Dalam laga ini, Stefano Pioli memasang Ibrahimovic sebagai starter. Namun, penyerang asal Swedia itu harus ditarik keluar pada menit ke-66 untuk digantikan Ante Rebic.
Sebelum ditarik keluar, Ibrahimovic mengeluhkan masalah pada lututnya usai berduel memperebutkan bola. Ibrahimovic pun keluar dengan menggelengkan kepalanya.
Penjelasan Pioli
Seusai pertandingan, Pioli mengungkapkan bahwa Ibra sebarnya tidak fit 100 persen untuk laga ini. Ia pun berharap cedera yang dialami Ibrahimovic tak terlalu serius.
Hingga kini belum diketahui berapa lama Ibrahimovic harus absen karena cedera ini karena tes lebih lanjut masih akan dilakukan, kemungkinan pada Senin hari ini.
"Ibra tidak fit sebelum pertandingan, sekarang dia merasakan sakit di lututnya dan kami berharap ini tidak terlalu serius," ujar Pioli kepada Sky Sport Italia.
Kemenangan Fantastis Milan
Milan sendiri tampil fantastis dengan menggulung Juventus tiga gol tanpa balas. Tiga gol kemenangan Rossoneri masing-masing dicetak Brahim Diaz, Rebic, dan Fikayo Tomori.
Berkat hasil ini, Milan pun naik ke peringkat tiga klasemen dengan poin 72 sekaligus memperbesar peluang mereka finis di zona empat besar pada akhir musim nanti.
Sumber: Sky Sport Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













