Selamat! Bekuk Angers, PSG Jadi Juara Ligue 1 2024/2025
Serafin Unus Pasi | 5 April 2025 23:46
Bola.net - Gelaran Liga Prancis, Ligue 1 musim 2024/2025 sudah menemukan juaranya. Paris Saint-Germain berhasil mempertahankan status mereka sebagai juara bertahan kasta tertinggi sepak bola Prancis tersebut.
PSG musim ini memang difavoritkan sebagai calon juara Ligue 1. Maklium, mereka adalah juara bertahan kompetisi tersebut di musim 2023/2024 kemarin.
Sejak awal musim, Luis Enrique menyulap PSG menjadi tim yang perkasa. Mereka tampil konsisten dan sulit ditaklukkan oleh tim-tim Prancis lainnya.
Beberapa saat yang lalu, PSG resmi menyudahi perburuan gelar juara Ligue 1 2024/2025. Les Parisien resmi dinobatkan sebagai juara Liga Prancis musim ini.
Simak ulasannya di bawah ini.
Juara Liga

Kepastian PSG menjadi juara Ligue 1 didapatkan setelah mereka berhadapan dengan Angers beberapa saat yang lalu.
Di laga ini, PSG berhasil menang dengan skor tipis 1-0 berkat gol Desire Doue. Tambahan tiga poin ini membuat mereka meraih 74 poin, atau unggul 24 poin dari peringkat kedua saat ini, AS Monaco.
Dengan enam laga yang tersisa di Ligue 1, secara matematis Monaco sudah tidak bisa mengejar perolehan poin PSG. Sehingga Les Parisien dinobatkan sebagai juara Ligue 1 2024/2025.
Status Unbeaten

Keberhasilan PSG menjuarai Ligue 1 musim 2024/2025 ini terasa spesial. Karena mereka sama sekali tidak tersentuh kekalahan di musim ini.
Dari total 28 pertandingan yang mereka mainkan, 23 laga di antaranya sukses mereka menangkan, sementara lima laga sisanya berakhir imbang.
Mereka mencetak total 80 gol dan kebobolan 26 gol saja sejauh ini. Jadi ini merupakan catatan yang spesial bagi anak asuh Luis Enrique tersebut.
Namun untuk mempertahankan status unbeaten mereka, PSG harus menyapu bersih enam laga yang tersisa di Ligue 1 musim ini.
Trofi ke-13 dan Empat Beruntun

Keberhasilan PSG menjuarai Ligue 1 musim 2024/2025 ini juga mengukuhkan status mereka sebagai tim tersukses di Prancis.
Mereka kini sudah memenangkan total 13 trofi Ligue 1. Di mana persaing terdekat mereka, Saint-Etienne hanya memiliki 10 gelar juara.
Selain itu, PSG juga berhasil memenangkan Ligue 1 empat musim beruntun dari musim 2021/22, 2022/23, 2023/24 dan yang terbaru 2024/25.
Berpotensi Treble Winners

Keberhasilan PSG menjuarai Ligue 1 membuka kesempatan bagi Les Parisien untuk meraih treble winners.
Di ajang Coupe de France, anak asuh Luis Enrique itu berhasil mencapai partai final. Mereka akan berhadapan dengan Reims di partai puncak pada tanggal 24 Mei nanti.
Sementara di Liga Champions, PSG kini sudah masuk ke babak perempat final. Mereka akan berhadapan dengan Aston Villa untuk memperebutkan tiket ke semifinal.
Klasemen Ligue 1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







