Profil Arif Dwi Pangestu, Atlet Panahan Muda Sarat Prestasi yang Wakili Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Anindhya Danartikanya | 15 Juli 2024 11:57
Bola.net - Arif Dwi Pangestu resmi menjadi salah satu dari 29 atlet yang akan mewakili Indonesia di Olimpiade Paris 2024 yang digelar di Prancis pada 26 Juli-11 Agustus 2024 mendatang. Arif pun menjadi salah satu dari empat atlet panahan Indonesia yang akan berlaga.
Arif merupakan atlet panahan Indonesia di nomor recurve individual. Sejak usia belia, ia sudah meraih banyak prestasi mentereng, salah satunya adalah meraih medali emas bersama skuad recurve beregu putra dalam usia 15 tahun di SEA Games 2019 di Manila, Filipina.
Arif juga menggegerkan kancah panahan Indonesia usai menyabet medali emas di nomor recurve individual di SEA Games 2021 Vietnam dalam usia 17 tahun. Pada SEA Games yang sama, ia juga lagi-lagi meraih emas bersama skuad recurve beregu putra.
Sudah Pernah Wakili Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020
Arif sendiri sudah pernah mewakili Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, di mana ia menduduki peringkat ke-32 dari 64 peserta. Kini, ia kembali mewakili Indonesia di Olimpiade Paris 2024. Saat ini, ia pun sedang menjalani persiapan secara intensif agar siap bertanding.
Atlet panahan asal Bantul, Yogyakarta, ini yakin tim panahan Indonesia bisa menyabet medali karena mereka telah memiliki jam terbang di Olimpiade. "Semoga target itu bisa terjadi karena kami juga inginnya seperti itu," ungkap Arif lewat Antara pada Jumat (12/7/2024).
"Semoga nanti dapat lebih banyak medali lagi, karena kami beberapa juga ada yang sudah pernah tanding di Olimpiade lalu. Jadi, lebih banyak pengalaman. Juga tahun ini lebih banyak kami ikut World Cup Stage, jadi lebih sering ketemu orang-orang yang akan dilawan nanti," tutupnya.
Profil dan Prestasi Arif Dwi Pangestu
Nama lengkap: Arif Dwi Pangestu
Tempat, tanggal lahir: Bantul, 25 Maret 2004
Cabang olahraga: Panahan
Nomor: Recurve
Prestasi Arif Dwi Pangestu:
- Asian Games 2022 Hangzhou: Perunggu (Men's team)
- Asian Championships 2023 Bangkok: Perunggu (Men's team)
- Islamic Solidarity Games 2021 Konya: Perak (Individual)
- Islamic Solidarity Games 2021 Konya: Perak (Men's team)
- SEA Games 2019 Filipina: Emas (Men's team)
- SEA Games 2021 Vietnam: Emas (Individual)
- SEA Games 2021 Vietnam: Emas (Men's team)
- ASEAN University Games 2022 Ubon Ratchathani: Perunggu (Individual)
- ASEAN University Games 2022 Ubon Ratchathani: Perunggu (Mixed team)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04