Timnas Malawi: Bayangkan Bila Sadio Mane Mencuci Pakaian Dalamnya Sendiri dan Menjemurnya di Semak-semak?
Editor Bolanet | 26 Januari 2022 10:11
Bola.net -
Seperti apa bunyi kalimat pengandaian yang dilontarkan Pelatih Timnas Malawi, Mario Marinica? "Bayangkan bila Sadio Mane atau Harry Kane mencuci pakaian dalam dan pakaiannya sendiri, kemudian menjemurnya di semak-semak?" ujar Marinica, dalam sesi konferensi pers jelang laga babak 16 besar Piala Afria 2021 melawan Maroko, seperti dilansir dari SNTV, Senin (24/1/2022) waktu setempat.
"Hal itu tidak pernah dilakukan, tetapi tim Malawi melaluinya," lanjut pelatih asal Romania tersebut.
Timnas Malawi menilai penyelenggara memperlakukan setiap tim dengan tidak adil. Hal itu yang disampaikan gelandang Malawi, John Banda. Ia menginginkan semua tim diperlakukan sama karena tidak ada satu pun tim yang sudah dipastikan menjadi juara.
"Menurut saya, sebagai orang Afrika, kami perlu diperlakukan sama. Senegal, Nigeria, dan semua tim, harus diperlakukan sama. Ini kompetisi, tidak ada satu pun tim yang dijamin menjadi juara. Jadi, kami butuh perlakuan yang sama dan keadilan," kata Banda, seperti dilansir dari SNTV.
Timnas Malawi berstatus salah satu tim yang lolos ke babak 16 besar Piala Afrika 2021. Mereka meraih hasil tersebut setelah menjadi peringkat ketiga terbaik di fase grup. Mereka menduduki posisi ketiga Grup B dengan torehan poin yang sama, yaitu 4, dengan peringkat kedua, Guinea.
Seperti apa konferensi pers Timnas Malawi jelang babak 16 besar Piala Afrika 2021, di mana Pelatih Mario Marinica menyebut nama Sadio Mane? Bolaneters bisa menyimaknya dalam tayangan singkat di atas.
Disadur dari: Bola.com (Okie Prabhowo; 25/1/22)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sepatu Emas di Tengah Luka: Brahim Diaz Rajai Daftar Top Skor Piala Afrika 2025
Piala Dunia 19 Januari 2026, 09:20
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 17-20 Januari 2026
Liga Inggris 19 Januari 2026, 08:50
-
Selamat, Senegal Juara Piala Afrika 2025!
Bola Dunia Lainnya 19 Januari 2026, 07:56
-
Peringatan Keras Virgil van Dijk soal Kebiasaan Liverpool Bermain Ceroboh
Liga Inggris 19 Januari 2026, 06:00
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 20 Januari 2026, 08:45
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










