Akankah Hafizh Syahrin Gantikan Folger di MotoGP 2018?
Anindhya Danartikanya | 1 Februari 2018 11:00
Bola.net - - Nama rider Petronas Sprinta Malaysia Moto2, Hafizh Syahrin tiba-tiba saja muncul sebagai salah satu kandidat pengganti Jonas Folger di Monster Yamaha Tech 3. Nama Syahrin mulai disebut-sebut di sela uji coba pramusim MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, 28-30 Januari, di mana Yonny Hernandez turun sebagai pengganti sementara Folger.
Folger memang mengalami masalah kebugaran dan Sindrom Gilbert sejak akhir musim lalu, dan dua pekan lalu memutuskan absen total dari MotoGP musim ini. Mencari pengganti Folger jelas tugas berat bagi bos Tech 3, Herve Poncharal, mengingat kebanyakan rider sudah memiliki kontrak dengan tim lain dalam periode ini.
Belum ada keputusan, karena ada prioritas berbeda dari beberapa partner saya. Mereka punya ide berbeda sesuai keberadaan mereka, dan bagi beberapa dari mereka, Asia sangatlah penting dan bagi yang lain tak terlalu. Nama Hafizh tadinya tak ada dalam daftar kami, tapi jelas sekarang ia tertera di dalamnya, ujar Poncharal kepada MCN.
Syahrin menjalani debut Moto2 sebagai rider wildcard di Malaysia pada 2011, dan mendapat fasilitas serupa pada 2012 dan sukses naik podium usai finis ketiga. Rider 23 tahun ini turun penuh di Moto2 sejak 2014, dan musim lalu, ia sukses mencuri perhatian usai sukses konsisten bertarung di lima besar, bahkan finis kedua di San Marino dan ketiga di Jepang.
Tapi ini masih sangat jauh dari 'beres'. Saya sangat lelah dengan situasi ini. Kami harus menyenangkan pabrikan dan sponsor, dan kontrak yang saya jual kepada mereka adalah Johann Zarco dan Jonas Folger. Apapun yang berbeda dari itu harus didiskusikan, dan semua punya ide sendiri-sendiri sementara saya ada di tengah-tengah, tutup Poncharal.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





