Alex Rins Pamer 'Suvenir' Aspal MotoGP Mandalika yang Masuk ke Baju Balap
Anindhya Danartikanya | 21 Maret 2022 15:15
Bola.net - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, mengaku cukup puas bisa finis kelima dalam balapan MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Lombok, Minggu (20/3/2022). Ia pun menyebut hasil ini sudah sangat baik, jika mengingat segala kendala yang ia hadapi sepanjang akhir pekan.
Sejak tiba di Mandalika, Rins mengalami insomnia. Waktu tidurnya tak cukup, dan hal ini melemahkan kondisi fisiknya. Apalagi cuaca yang sangat panas melanda kawasan Lombok, sehingga aksi di trek jadi lebih menantang. Rins dan timnya juga kesulitan menemukan performa terbaik dari GSX-RR.
Alhasil, pembalap asal Spanyol itu hanya duduk di posisi kedelapan dalam sesi kualifikasi. Dalam balapan, ia sempat merangsek ke posisi keempat pada Lap 1, dan menyalip Fabio Quartararo pada Lap 3. Namun, pada pertengahan balap, Quartararo membalasnya, begitu juga Johann Zarco.
Sempat Cemas Balapan Dibatalkan karena Hujan

"Untungnya kami mampu menjalankan balapan. Tadinya saya sangat mencemaskan kondisi trek dan tak tahu apakah kami bisa balapan. Balapan ini berat. Saya melakukan start dengan baik dan melakukan segalanya demi naik podium," ungkap Rins lewat rilis resmi tim.
"Sayangnya, usai mengalami beberapa momen besar pada ban depan, saya mencoba tetap tenang dan berkendara lebih mulus. Saat Zarco dan Quartararo menyalip saya, saya lihat ritme balap mereka lebih baik, dan saya sadar tak bisa apa-apa tanpa risiko besar," lanjut Rins.
Kini, Rins pun duduk di peringkat kedelapan pada klasemen pembalap dengan koleksi 20 poin, jumlah poin yang juga dikoleksi sang tandem, Joan Mir, yang ada di peringkat kesembilan. Ia pun berharap bisa mempertahankan konsistensi ini di Seri Argentina, 1-3 April nanti.
Tetap Senang Dapat Poin

"Saya finis kelima, dan hasil ini tidaklah buruk dalam balapan yang sulit seperti itu dan pekan balap yang sangat berat, di mana saya kesulitan dengan kondisi fisik saya. Saya tetap senang bisa meraih poin dan saya ingin melanjutkan konsistensi ini," ungkapnya.
Uniknya, setelah balapan selesai, Rins memamerkan foto dadanya di Twitter. Dalam foto itu, dada Rins terlihat cukup kotor. Ternyata, itu merupakan serpihan dari aspal Sirkuit Mandalika yang masuk ke dalam baju balapnya. "Siapa yang mau suvenir dari #IndonesianGP? Ini potongan-potongan aspal dari trek!" tulisnya.
Sumber: Suzuki Racing, Twitter/Rins42
Baca Juga:
- Unyu! Rayakan Podium di Mandalika, Fabio Quartararo Traktir Anak-Anak Kecil Makan Es Krim
- Dari Lucu Sampai Seram: Momen-Momen Tak Terlupakan dari MotoGP Mandalika 2022
- Jack Miller Soal Mandalika: Seumur Hidup, Saya Nggak Pernah Dicintai Fans Sampai Sebegitunya
- Mario Aji Kena Masalah Grip di Moto3 Mandalika, Tetap Petik Momen Berharga
- Klasemen Sementara Formula 1 2022 Usai Seri Bahrain
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







