'Alotnya Negosiasi Rossi-Petronas Bukan Karena Uang atau Motor'
Anindhya Danartikanya | 28 Mei 2020 15:00
Bola.net - Pengamat kawakan MotoGP, Carlo Pernat, menyatakan bahwa negosiasi yang alot antara Valentino Rossi dan Petronas Yamaha SRT bukan dikarenakan soal besaran gaji maupun spesifikasi paket motor, melainkan soal berapa jumlah kru yang boleh diboyong Rossi.
Pebalap berusia 41 tahun itu memang diketahui ingin balapan semusim lagi sebelum gantung helm, dan satu-satunya tempat yang tersedia ada di SRT, karena tempatnya di Monster Energy Yamaha resmi akan diambil alih Fabio Quartararo pada 2021.
Rossi pun kabarnya sama sekali tak mempermasalahkan besaran gaji, toh nantinya gajinya akan tetap dibayar oleh Yamaha alih-alih SRT, karena ia akan mendapatkan kontrak pabrikan. Soal paket motor, ia juga telah dijanjikan YZR-M1 spek pabrikan terbaru.
Berlawanan dengan Tradisi Valentino Rossi
Uniknya, Rossi diketahui baru bicara dengan para petinggi Yamaha saja, dan belum diskusi langsung dengan Team Principal SRT, Razlan Razali. Belakangan, Razali juga menegaskan bahwa jika Rossi memang ingin membela timnya, maka ia hanya boleh memboyong dua orang kru.
"Masalah dalam negosiasi antara Vale dan Petronas bukanlah soal uang atau motor, melainkan soal berapa banyak anggota kru Vale yang diperbolehkan ikut pindah," ungkap Pernat, yang merupakan eks manajer tim Aprilia GP125, kepada GPOne.
Padahal, Rossi dikenal sebagai pebalap yang selalu memboyong seluruh anggota krunya tiap pindah tim. Mayoritas krunya saat ini bahkan masih sama dengan kru yang mendampinginya sejak menjalani debut GP500 pada 2000 lalu.
Fabio Quartararo Juga Ingin Boyong Krunya
Pernat pun meyakini dua tempat yang disediakan SRT hanyalah untuk crew chief dan teknis data telemetri. "Petronas hanya memberinya dua tempat, yang bisa jadi untuk crew chief-nya, David Munoz, dan teknisi datanya, Matteo Flamigni. Tapi Vale ingin lebih," tuturnya.
Di lain sisi, Pernat juga menyatakan bahwa permasalahan SRT tak hanya sampai di situ. Belakangan Quartararo juga sempat menyatakan dirinya ingin membawa seluruh anggota krunya saat ini menuju Monster Energy Yamaha.
"Ini adalah masalah yang harus dibicarakan baik-baik, karena Fabio pasti juga ingin membawa seluruh krunya ke tim pabrikan. Jadi Petronas harus ambil keputusan penting," pungkas Pernat, yang juga manajer pribadi Andrea Iannone.
Video: Gaya Rambut Valentino Rossi dari Masa ke Masa
Baca Juga:
- Alex Marquez: Saya Jadi Juara Dunia Berkat Pelajari Masa Kelam
- Danilo Petrucci Kecewa Ducati Gaet Jack Miller Sebelum Balapan
- Jack Miller Bangga Jadi Andalan Ducati Lawan Rider Muda Lain
- Terancam Terdepak dari MotoGP, Petrucci Dapat Tawaran ke Reli Dakar
- Ingin Dovizioso Bertahan, Ducati Kembali Keluhkan Diskusi Soal Gaji
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











