Crutchlow Sebut Lorenzo Bakal Lebih Kompetitif Jika Bertahan di Honda
Anindhya Danartikanya | 6 Desember 2019 14:45
Bola.net - Pebalap LCR Honda Castrol, Cal Crutchlow, meyakini bahwa Jorge Lorenzo bakal lebih kompetitif andai bertahan di Repsol Honda tahun depan dan tak pensiun dari MotoGP. Hal ini disampaikan pebalap asal Inggris tersebut kepada Crash.net pada Senin (6/12/2019).
Crutchlow memang diketahui membela Lorenzo ketika ia digosipkan bakal digantikan Johann Zarco beberapa bulan sebelum mengumumkan keputusannya pensiun. Kala itu, rider Inggris ini menyatakan bahwa mengganti Lorenzo dengan Zarco adalah langkah yang konyol.
"Saya bertahan dengan opini saya: jika Jorge bertahan, ia bakal tampil baik. Ia tertinggal 3 detik, tapi ia tetap cepat, tetap ambil risiko jatuh. Saya tahu 3 detik margin yang sangat besar di dunia kami, 0,3 detik pun sudah besar. Tapi saya rasa, jika ia lanjut, ia bisa lebih cepat," tuturnya.
Motor Honda Itu Sulit
Di lain sisi, Crutchlow mengaku tak kaget Lorenzo sulit beradaptasi dengan Honda, mengingat rider-rider Honda yang datang dari pabrikan lain selalu mengalami situasi serupa. "Saya tak kaget sama sekali. Saya selalu bilang, coba gaet satu rider dari Yamaha atau Ducati, letakkan ia di atas Honda, lalu lihat bedanya," ungkapnya.
"Honda itu sulit. Adaptasinya butuh bertahun-tahun. Saya satu-satunya rider (kecuali Casey Stoner) yang datang dari pabrikan lain dan mampu cepat di atas Honda dan naik podium. Tapi kita bicara soal planet berbeda," ujar Crutchlow, yang pernah membela Yamaha dan Ducati.
"Yang sama maksudkan adalah pebalap tim satelit, karena Marc, Dani, Jack, Scott, Tito, dan Luthi, hanya pernah mengendarai Honda (pada debut MotoGP). Jadi saya tahu rasanya mengendarai motor lain dan tahu kekuatannya, meski sudah bertahun-tahun lalu, karena DNA motor mereka selalu sama," lanjut rider 34 tahun ini.
Jorge Lorenzo Berhak Bahagia
Meski begitu, juara World Supersport 2009 ini mengaku dapat memaklumi keputusan Lorenzo untuk pensiun. Menurutnya, dengan lima gelar dunia, deretan prestasi mentereng, dan kekayaan yang dimiliki Lorenzo, lumrah-lumrah saja jika ingin pensiun, apalagi akibat cedera punggung berkepanjangan.
"Saya bisa memahami keputusan Jorge, mungkin saya paling paham dari siapa pun di paddock ini. Memang tak mudah untuk bangkit, dan jika melihat semua yang telah ia lakukan dalam kariernya, ia sudah meraih segala hal yang bisa ia harapkan. Ia harus bahagia, dan saya yakin ia bahagia," tutup Crutchlow.
Baca Juga:
- Ubah Pola Latihan, Alex Marquez Tetap Profesional Meski Setim dengan Kakak
- Valentino Rossi: MotoGP 2020 Bakal Jadi Tahun Krusial Yamaha
- Crutchlow: Pensiun Karena Cedera? Saya Bukan Lorenzo
- Johann Zarco, 'Raja' Kecelakaan MotoGP 2019
- Valentino Rossi Kunjungi Markas Mercedes, Siap Jajal Mobil Lewis Hamilton
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pedro Acosta Dirumorkan Sudah Tanda Tangan Kontrak 2 Tahun dengan Ducati Lenovo Team
Otomotif 30 Januari 2026, 11:19
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 31 Januari 2026
Voli 31 Januari 2026, 09:44
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Keempat di Gresik, 29 Januari-1 Februari 2026
Voli 31 Januari 2026, 09:16
-
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2026
Otomotif 31 Januari 2026, 09:15
-
Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2026
Otomotif 31 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Lengkap Thailand Masters 2026, 29 Januari-1 Februari 2026
Bulu Tangkis 31 Januari 2026, 08:32
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 31 Januari - 3 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 08:06
-
Prediksi Cremonese vs Inter 2 Februari 2026
Liga Italia 31 Januari 2026, 06:19
-
Prediksi Liverpool vs Newcastle 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Elche vs Barcelona 1 Februari 2026
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 00:59
-
Proliga 2026: Jakarta Pertamina Enduro Bangkit di Saat Tepat, Medan Falcons Jadi Korban
Voli 30 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30









