Daftar Pembalap MotoGP dengan Kemenangan Terbanyak Sepanjang Sejarah, Akankah Marc Marquez Patahkan Rekor?
Anindhya Danartikanya | 28 September 2025 14:34
Bola.net - Daftar pembalap dengan kemenangan terbanyak di Grand Prix dan kelas MotoGP. Pembalap Ducati Lenovo Team, Marc Marquez, berpotensi untuk menjadi pembalap ketiga sepanjang sejarah Grand Prix yang mampu menembus 100 kemenangan, setelah Giacomo Agostini dan Valentino Rossi.
Berkat kemenangannya dalam balapan utama Seri San Marino di Sirkuit Misano, Minggu (14/9/2025), Marquez kini mengantongi 99 kemenangan di Grand Prix. Dengan enam seri tersisa musim ini, maka Marquez pun berpotensi menembus 100 kemenangan.
Saat ini, Agostini masih menjadi pembalap dengan kemenangan terbanyak di Grand Prix dengan 122 kemenangan, unggul tujuh kemenangan atas Valentino Rossi (115). Jika Marquez meneruskan dominasinya, maka bukan mustahil ia akan mematahkan rekor dua rider Italia ini suatu saat nanti.
Valentino Rossi Masih Kantongi Kemenangan Terbanyak di MotoGP

Di lain sisi, Rossi masih menjadi pembalap dengan koleksi kemenangan terbanyak di kelas tertinggi, yakni GP500 dan MotoGP. Secara total, ia mengantongi 89 kemenangan.
Di belakangnya terdapat Marquez dengan 73 kemenangan. Marquez pun butuh 16 kemenangan lagi untuk menyamainya. Di belakang mereka, terdapat Agostini yang mengoleksi 68 kemenangan sepanjang kariernya di GP500.
Berikut daftar pembalap dengan kemenangan terbanyak di Grand Prix dan kelas MotoGP.
Daftar Pembalap dengan Kemenangan Terbanyak di Grand Prix
- Giacomo Agostini: 122 kemenangan
- Valentino Rossi: 115 kemenangan
- Marc Marquez: 99 kemenangan
- Angel Nieto: 90 kemenangan
- Mike Hailwood: 76 kemenangan
- Jorge Lorenzo: 68 kemenangan
- Mick Doohan, Dani Pedrosa: 54 kemenangan
- Phil Read: 52 kemenangan
- Jim Redman, Casey Stoner: 45 kemenangan
- Anton Mang, Max Biaggi: 42 kemenangan
Daftar Pembalap dengan Kemenangan Terbanyak di MotoGP
- Valentino Rossi: 89 kemenangan
- Marc Marquez: 73 kemenangan
- Giacomo Agostini: 68 kemenangan
- Mick Doohan: 54 kemenangan
- Jorge Lorenzo: 47 kemenangan
- Casey Stoner: 38 kemenangan
- Mike Hailwood: 37 kemenangan
- Eddie Lawson, Dani Pedrosa, Pecco Bagnaia: 31 kemenangan
- Kevin Schwantz: 25 kemenangan
- Wayne Rainey: 24 kemenangan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea Kontra Arsenal: Caicedo Absen
Liga Inggris 14 Januari 2026, 15:10
-
Prediksi Superkomputer: Bagaimana Nasib Manchester United di Bawah Michael Carrick?
Liga Inggris 14 Januari 2026, 14:41
-
Insiden di Sesi Latihan yang Memicu Kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 14:28
-
3 Bintang Real Madrid yang Bermasalah dengan Kepemimpinan Xabi Alonso
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 13:55
-
3 Hal yang Bikin Xabi Alonso Kecewa Selama Menangani Real Madrid
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 13:38
LATEST UPDATE
-
Cara Nonton First Fight Volume 2 Eksklusif Melalui Pay Per View di Vidio
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 18:01
-
Saksikan Pay Per View First Fight Volume 2 di Vidio, 25 Januari 2026
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 17:55
-
Dari Inggris ke Indonesia: Habis Peter Withe, Terbitlah John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:31
-
Live Streaming Napoli vs Parma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 14 Januari 2026, 17:30
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
-
Chelsea vs Arsenal, Rosenior Buka-bukaan Soal Kondisi dan Posisi Ideal Cole Palmer
Liga Inggris 14 Januari 2026, 17:00
-
Tim Baru! Semen Padang Berbenah Total untuk Putaran Kedua BRI Super League 2025/26
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 16:45
-
Trauma Semifinal Menghantui Arsenal, Mikel Arteta Siapkan 'Obat Kuat' Lawan Chelsea
Liga Inggris 14 Januari 2026, 16:40
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17





