Dorna Sports Ragu Valentino Rossi Tergiur MotoE
Anindhya Danartikanya | 8 Februari 2018 15:00
Bola.net - - Kejuaraan dunia balap motor elektrik, MotoE, resmi diluncurkan di Roma, Italia pada Selasa (6/2), dan akan mulai digelar pada musim 2019 mendatang. CEO Dorna Sports selaku promotor MotoGP dan MotoE, Carmelo Ezpeleta pun menjelaskan mengapa ajang balap ramah lingkungan ini perlu digelar.
Dalam wawancaranya bersama La Gazzetta dello Sport, Ezpeleta menyatakan bahwa pihaknya sudah bertahun-tahun merencanakan kejuaraan balap motor elektrik bersama Federasi Balap Motor Internasional (FIM), yang akan digelar bersamaan dengan MotoGP, Moto2 dan Moto3 di pekan balap yang sama.
Kami membicarakannya dengan FIM selama 6-7 tahun, namun kejuaraan motor elektrik tak bisa dilepaskan dari MotoGP. Kejuaraan ini harus jadi bagian Grand Prix dan juga siaran televisi. Kami tak bisa memisahnya seperti Formula E (dengan Formula 1). Bahkan kami takkan memisahnya di masa depan, karena bakal butuh biaya banyak, ujar Ezpeleta.
Di sisi lain, pria asal Spanyol ini menegaskan bahwa motor berbahan bakar elektrik takkan bisa menggantikan keseruan balap motor berbahan bakar bensin, namun tak pelak lagi bahwa teknologi ramah lingkungan kini menjadi sebuah tren di kehidupan modern.
Saya rasa kejuaraan balap motor takkan semuanya jadi ramah lingkungan. Atas alasan ini kami menggelar kejuaraan berbahan bakar bensin dan elektrik di hari yang sama untuk memahami perbedaannya, tuturnya.
Ketika ditanya apakah sembilan kali juara dunia, Valentino Rossi bisa turun di MotoE 5-6 tahun lagi, Ezpeleta mengaku ragu dan berpendapat ia akan mengakhiri karir di MotoGP. Vale salah satu rider terbaik saat ini. Saya sudah bicara dengannya dan ia masih punya kekuatan yang sama, begitu pula motivasi dan talentanya. Saya ingin ia bertahan, tapi entah sampai kapan, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Pembalap Muda Incaran Valentino Rossi untuk MotoGP 2027, Pilihan yang Sulit!
Otomotif 27 Januari 2026, 16:06
-
Ternyata Bukan Cerita Baru, Skuad Valentino Rossi Sudah Incar Fermin Aldeguer Sejak 2023
Otomotif 27 Januari 2026, 12:29
-
Nicolo Bulega Masih Jaga Asa Dibawa Ducati ke MotoGP 2027 Meski Bahagia di WorldSBK
Otomotif 27 Januari 2026, 11:39
LATEST UPDATE
-
Akhir Pekan Ini, Manchester United Bakal Didemo Fansnya Sendiri
Liga Inggris 29 Januari 2026, 23:31
-
Jesse Lingard Segera Comeback, Serie A Jadi Tujuan Paling Realistis
Liga Italia 29 Januari 2026, 22:56
-
Espargaro Bersaudara Kompak Kuasai Hari Pertama Tes Shakedown MotoGP Sepang 2026
Otomotif 29 Januari 2026, 21:37
-
Klasemen Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026: Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
Tim Nasional 29 Januari 2026, 21:08
-
Roy Keane Berubah Pikiran, Kini Dukung Manchester United Permanenkan Michael Carrick
Liga Inggris 29 Januari 2026, 20:43
-
Manchester United Putuskan Tak Kejar Cole Palmer, Fokus Cari Gelandang Bertahan
Liga Inggris 29 Januari 2026, 20:35
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Kalahkan Garuda Jaya Tiga Set Langsung di GOR Tri Dharma
Voli 29 Januari 2026, 20:18
-
Live Streaming Panathinaikos vs Roma - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Januari 2026, 20:06
-
Live Streaming Aston Villa vs RB Salzburg - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Januari 2026, 20:05
-
Live Streaming M. Tel-Aviv vs Bologna - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Januari 2026, 20:04
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04






