Dovizioso: Kini Rival Tahu Saya Makin Berbahaya
Anindhya Danartikanya | 29 Agustus 2017 15:30
Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso mengaku senang bisa sekali lagi membuktikan bahwa dirinya merupakan kandidat serius dalam perebutan gelar dunia MotoGP, usai meraih kemenangan keempatnya musim ini di Sirkuit Silverstone, Inggris akhir pekan lalu. Hal ini ia sampaikan kepada GPOne.
Sukses mengambil alih puncak klasemen pembalap dari Marc Marquez, kini Dovizioso mengoleksi 183 poin. Rider Italia ini pun kerap disebut-sebut tengah menjalani masa-masa terbaik dalam karirnya, namun menolak terlena oleh opini tersebut. Meski begitu, ia tak membantah bahwa dirinya dan Ducati telah bekerja keras demi hasil macam ini.
Saya tidak suka disebut begitu, karena situasi macam ini bisa saja hanya berlangsung singkat. Saya sangat menyadari situasi saya. Saya tahu cara memanfaatkan dari hal positif pada waktu yang tepat. Semuanya merupakan kombinasi beberapa faktor, tapi jika soal proporsi, saya rasa 60% dari saya dan 40% dari Ducati, ujarnya.
Dovizioso yang merupakan juara dunia GP125 2004 sekaligus rival bebuyutan Jorge Lorenzo saat merebut gelar dunia GP250 2006-2007, naik ke MotoGP pada 2008 dan harus menunggu 10 tahun demi mengalami masa-masa jaya seperti musim ini. Dovizioso pun lega bisa memperingatkan bahwa ia tak bisa dilupakan begitu saja.
Saya bisa katakan bahwa usai kemenangan ini, saya merasa 100% terlibat dalam perebutan gelar dunia. Sebelum hari ini ada begitu banyak keraguan, dari diri saya dan dari para lawan. Saya rasa para rival tidak benar-benar memperhitungkan saya. Kini saya telah membuktikan bahwa saya bisa lebih berbahaya, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:00
-
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:00
-
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:00
-
Marc Marquez: Saya Absen Sampai Akhir Musim, Tapi Jangan Lupa Saya Juara Dunianya!
Otomotif 23 Oktober 2025, 18:41
LATEST UPDATE
-
4 Sosok di Balik Kebangkitan Manchester United Musim Ini
Liga Inggris 25 Oktober 2025, 04:00
-
Live Streaming AC Milan vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 25 Oktober 2025, 00:45
-
Tak Ada Pilihan Lain, Juventus Harus Kalahkan Lazio Pekan Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:59
-
Federico Dimarco Jadi Mesin Peluang Inter Milan di Musim Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:20
-
Juventus, Bawalah Semangat Lawan Real Madrid ke Serie A
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:18
-
Siapa yang Layak Jadi Starter Liverpool: Hugo Ekitike atau Alexander Isak?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 23:12
-
Xabi Alonso Kepincut Kenan Yildiz, Juventus Pasang Harga 100 Juta Euro
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 22:05
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56









