'Gelar Dunia Ke-10 Valentino Rossi Tergantung Yamaha'
Anindhya Danartikanya | 18 Januari 2019 11:15
Bola.net - - Pengamat MotoGP kawakan yang juga manajer pribadi Andrea Iannone, Carlo Pernat meyakini bahwa Valentino Rossi masih mampu bertarung di papan atas walau bulan depan akan menginjak usia 40 tahun. Meski begitu, Pernat menyatakan bahwa semua ini tergantung pada kinerja Yamaha, yang selama dua tahun belakangan meraih hasil buruk.
Dalam wawancaranya bersama GPOne, Pernat bahkan tak ragu bahwa Rossi masih sangat mampu meraih gelar dunia yang ke-10, walau tugas ini jelas tak mudah karena persaingan MotoGP yang semakin ketat setiap tahun.
"Yang ditunggu-tunggu penggemar adalah Vale meraih gelar dunia ke-10. Hal ini seperti mencari makhluk mitologi," ujar Pernat sembari tertawa. "Ini seperti film Tom Cruise, 'Mission Impossible', tapi di dalam film kan semua jadi memungkinkan," lanjutnya.
Jangan Abaikan Perbedaan Usia

Pernat yakin hasil Rossi tahun ini bakal sangat ditentukan oleh performa YZR-M1. Bukan rahasia lagi bahwa Yamaha sempat menjalani 25 balapan tanpa kemenangan, sebelum Maverick Vinales meraih kemenangan di Australia pada Oktober lalu. Rossi sendiri belum menang lagi sejak Belanda pada 2017.
"Saya rasa kesuksesan Vale akan sangat tergantung pada Yamaha ketimbang dirinya sendiri. Vale sudah sungguh-sungguh bersiap diri, terbukti dari performanya di Malaysia saat ia memimpin balapan. Vale adalah 'monster' dan ia akan di depan," ungkap Pernat.
Meski begitu, pria asal Italia ini Rossi tak boleh mengabaikan margin usia dengan para lawannya. "Pada usia 40 tahun, sudah tak ada lagi ruang untuk memperbaiki diri dan Vale harus sadar soal ini. Ia tak bisa abai soal perbedaan usia antara ia dan rivalnya. Pada kondisi tertentu, ia takkan ambil risiko yang bakal diambil orang lain," tuturnya.
Peluang 'Derby' Yamaha
Pernat juga berpendapat Rossi harus berhati-hati soal Vinales, yang masih berusia 23 tahun dan sangat haus kemenangan, walau ia yakin Vinales punya mentalitas yang tak sekuat rival-rivalnya.
"Jelas akan ada 'derby' Yamaha. Tapi bakal sangat berbeda dengan Repsol Honda. Di satu sisi, ada Vale yang sangat berkarisma, dan di sisi lain ada Maverick, yang saya rasa sungguh tertekan oleh tandemnya. Menurut saya, ini adalah pertarungan yang sudah jelas dimenangkan Vale," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










