Hasil Tes MotoGP Barcelona 2025: Yamaha Uji Coba Mesin V4, Aleix Espargaro dan Honda Tercepat
Anindhya Danartikanya | 12 Juni 2025 10:25
Bola.net - Test rider Honda Racing Corporation (HRC), Aleix Espargaro, mencatatkan waktu tercepat dalam tes MotoGP Barcelona di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Montmelo, Spanyol, pada Rabu (11/6/2025).
Tes yang bersifat tertutup ini merupakan lanjutan dari tes pascabalap MotoGP Aragon pada Senin (9/6/2025). Namun, tes kali ini hanya diikuti beberapa pabrikan, dan hanya diikuti oleh beberapa test rider, serta dua pembalap reguler Yamaha, yang mendapatkan konsesi Kategori D.
Sebagai perwakilan Honda, Espargaro turun lintasan sendirian, tanpa ditemani oleh dua test rider HRC lainnya, Takaaki Nakagami dan Stefan Bradl. Rider asal Spanyol itu membubuhkan waktu 1 menit 40,089 detik.
Andrea Dovizioso Jajal 2 Spek Motor Yamaha
Dalam tes ini, Yamaha akhirnya secara publik menyatakan bahwa mesin V4 sedang diuji coba, meski mereka dikabarkan diam-diam sudah mengujinya sejak awal musim. Selama ini menggunakan mesin inline 4, kini Yamaha mengembangkan mesin V4 demi mengikuti jejak Ducati, Aprilia, KTM, dan Honda.
Andrea Dovizioso pun digaet sebagai test rider utama dalam pengembangan mesin V4, selagi Augusto Fernandez dan Cal Crutchlow lebih fokus mengembangkan inline 4. Belum diketahui kapan Yamaha akan menggunakan V4 dalam balapan, tetapi diperkirakan pada tahun 2026 nanti.
Meski begitu, dalam tes kali ini, Dovizioso dikabarkan juga menjajal mesin inline 4 sebagai perbandingan performa. Sebab, ia diketahui menggunakan dua motor berbeda yang spesifikasinya tidak diketahui secara detail. Berikut hasil tes tertutup MotoGP Barcelona 2025.
Hasil Tes MotoGP Barcelona 2025
- Aleix Espargaro - Honda HRC - Honda - 1'40.089
- Jack Miller - Prima Pramac Racing - Yamaha - 1'40.166
- Miguel Oliveira - Prima Pramac Racing - Yamaha - 1'40.797
- Pol Espargaro - KTM Factory Racing - KTM - 1'40.907
- Dani Pedrosa - KTM Factory Racing - KTM - 1'41.120
- Andrea Dovizioso (1) - Yamaha Motor Racing - Yamaha - 1'41.580
- Michele Pirro - Ducati Corse - Ducati - 1'41.979
- Andrea Dovizioso (2) - Yamaha Motor Racing - Yamaha - 1'44.523
Baca Juga:
- Puji Performa Manuel Gonzalez di Tes MotoGP Aragon, Trackhouse Tegas Tak Punya 'Niatan Lain'
- Ungguli Max Verstappen dan Lewis Hamilton, Ini Cara Oscar Piastri Jadi Jagoan Utama Formula 1 2025
- Para Rider KTM Kompak Sambut Toprak Razgatlioglu di MotoGP, Kenang Masa-Masa di Rookies Cup
- Masuki Tahun Ke-9, BLU CRU Yamaha Sunday Race 2025 Perkenalkan Kelas R3 Pro
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gercep! MU Coba Bajak Bintang Nottingham Forest Ini di Januari 2026
Liga Inggris 6 November 2025, 16:16
-
Mau Mantan Striker Barcelona Ini, MU Harus Siap Uang Segini
Liga Inggris 6 November 2025, 16:04
-
Luke Shaw, Dulu Pesakitan, Kini Jadi Dinding Kokoh di Pertahanan MU
Liga Inggris 6 November 2025, 15:42
-
Skuad Valentino Rossi Bakal 'Lakukan Segala Cara' demi Gaet Pedro Acosta di MotoGP 2027
Otomotif 6 November 2025, 15:37
LATEST UPDATE
-
Gooners! Wali Kota Baru New York Zohran Mamdani Ternyata Fans Arsenal
Liga Inggris 6 November 2025, 19:39
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Brasil U-17 7 November 2025
Tim Nasional 6 November 2025, 18:57
-
Prediksi BRI Super League: Persik Kediri vs Persebaya Surabaya 7 November 2025
Bola Indonesia 6 November 2025, 18:34
-
Prediksi BRI Super League: Bhayangkara FC vs Bali United 7 November 2025
Bola Indonesia 6 November 2025, 18:30
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 6 November 2025, 17:31
-
Terhentinya Catatan tak Terkalahkan Pendekar Cisadane di BRI Super League
Bola Indonesia 6 November 2025, 17:26
-
Juarai MotoGP 2025, Ducati Sebut Marc Marquez Lebih Enak Jadi Kawan Ketimbang Lawan
Otomotif 6 November 2025, 17:10
-
AC Milan Fokus Menambah Kekuatan di Jantung Pertahanan, Bukan Menguranginya
Liga Italia 6 November 2025, 17:00
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17









