Inilah Jadwal Uji Coba Musim Dingin MotoGP
Editor Bolanet | 2 Oktober 2016 13:15
Para pebalap dan tim MotoGP akan menjalani uji coba pascamusim lebih dulu di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol pada 15-16 November mendatang, yakni hanya dua hari setelah seri penutup 2016 digelar di sirkuit yang sama.
Dalam uji coba ini, banyak rider yang akan menjalani uji coba dengan tim baru, di antaranya Jorge Lorenzo dengan Ducati, Maverick Vinales dengan Yamaha, Andrea Iannone-Alex Rins dengan Suzuki, Aleix Espargaro-Sam Lowes dengan Aprilia, Bradley Smith-Pol Espargaro dengan KTM, dan Johann Zarco-Jonas Folger dengan Tech 3.
Usai uji coba resmi di Valencia, beberapa tim akan menjalani uji coba tertutup di Jerez, Aragon dan Sepang, yakni sebelum masa larangan uji coba resmi bergulir pada bulan Desember dan Januari. Setelahnya, seluruh peserta akan menjalani uji coba pramusim di Sepang, Malaysia pada 30 Januari-1 Februari.
Pada 15-17 Februari, para pebalap dan tim akan menjalani uji coba pramusim kedua di Sirkuit Phillip Island, Australia, lalu berlanjut ke uji coba pramusim ketiga yang bakal digelar malam hari di Sirkuit Losail, Qatar pada 10-12 Maret, yakni sebelum seri pembuka 2017 digelar di tempat yang sama pada 23-26 Maret.
Para peserta Moto2 dan Moto3 akan menjalani uji coba musim dingin pada 8-10 Maret di Jerez dan 17-19 Maret di Losail. Meski begitu, beberapa tim diperbolehkan menjalani uji coba tertutup di sirkuit-sirkuit Spanyol seperti Jerez, Aragon, Almeria, Ricardo Tormo dan Cartegena.
Jadwal uji coba musim dingin MotoGP :
15-16 November 2016 : Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol
30 Januari - 1 Februari 2017 : Sepang, Malaysia
15-17 Februari 2017 : Phillip Island, Australia
10-12 Maret 2017 : Losail, Qatar
Jadwal uji coba musim dingin Moto2-Moto3 :
8-10 Maret 2017 : Jerez, Spanyol
17-19 Maret 2017 : Losail, Qatar [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










