Kecelakaan Mengerikan Jack Miller di MotoGP Malaysia: Kepala Terbentur Ban Fabio Quartararo, Kaki Terlindas Motor Joan Mir
Anindhya Danartikanya | 4 November 2024 09:25
Bola.net - Penghuni paddock MotoGP merasa lega Jack Miller lolos dari cedera usai terlibat dalam kecelakaan hebat di balapan utama MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (3/11/2024). Pasalnya, insiden itu cukup mengerikan, apalagi Miller harus mendapatkan bantuan petugas medis di TKP sehingga balapan harus dihentikan.
Selepas start, Brad Binder menabrak bagian belakang motor Alex Marquez setelah keluar dari Tikungan 1. Senggolan ini bikin Binder hilang keseimbangan dan menabrak Fabio Quartararo yang melaju di kirinya. Senggolan ini menyebabkan efek domino, di mana 'El Diablo' menyenggol Miller yang juga melaju di kirinya.
Ketiga rider ini lalu berjatuhan di Tikungan 2, di mana kepala Miller terbentur ban belakang Quartararo yang berputar cepat. Dalam foto yang diunggah Miller di Instagram, helmnya terlihat miring dan nyaris terlepas. Insiden ini juga bikin para rider di belakang mereka panik. Joan Mir yang tak bisa menghindar, tidak sengaja melindas kedua kaki Miller.
Fabio Quartararo Senang Jack Miller Lolos dari Cedera
Sementara Binder dan Quartararo mampu bangkit dan berjalan ke tepi trek, tubuh Miller tergeletak di Tikungan 2. Bendera merah tanda balapan dihentikan dikibarkan karena petugas medis harus mengevakuasi Miller dengan ambulans meski ia dinyatakan dalam keadaan sadar. Namun, setelah menjalani cek medis, Miller dinyatakan lolos dari cedera.
Quartararo pun mengaku ngeri ketika mengetahui kepala Miller nyaris terjepit di bagian belakang motornya. Ia sempat mencemaskan kondisi rider Red Bull KTM Factory Racing tersebut. Namun, mereka bertemu setelah balapan selesai, dan Quartararo merasa lega Miller tak mendapatkan cedera apa pun.
"Saya bahkan tak melihat apa yang terjadi. Saya hanya merasa ada seseorang menabrak saya di jalur dalam dan motor saya terasa terkunci, dan itu kepala Jack. Saya tak tahu kondisinya seperti apa. Namun, saya bertemu dengannya di paddock, jadi saya sangat senang karena ia baik-baik saja, karena itu sangat menakutkan," ujarnya via Crash.net.
Joan Mir Cemas, Sempat Jenguk Jack Miller di Garasi KTM
Joan Mir juga mengaku sangat mencemaskan kondisi Miller. Namun, setelah balapan selesai, rider Repsol Honda ini menjenguk Miller di garasi KTM dan merasa senang 'The Thriller' dalam kondisi baik. "Jujur saya sangat cemas. Saya masuk ke 10 besar, jadi jika saya bisa melewati Tikungan 2, saya bisa ada di posisi yang baik," curhatnya.
"Namun, saya menemukan kecelakaan Fabio dan Jack, dan saya menabrak Jack. Saya lihat ambulans dan semuanya. Saya sangat cemas karena tak tahu kondisinya, karena saya melindas kakinya. Saya sangat mencemaskannya. Saya pergi ke garasinya dan ia bilang, 'Aku baik-baik saja, hanya ada memar (di kaki)," kisah Mir.
Sementara Quartararo bisa melanjutkan balapan dengan motor kedua dan finis keenam, Miller dan Binder tak bisa melakoni restart. Binder tadinya sempat kembali berkendara untuk menjalani sighting lap, tetapi memutuskan kembali ke garasi KTM akibat rasa sakit di bahunya. Rider Afrika Selatan ini dijadwalkan menjalani cek medis pada Senin (4/11/2024).
Sumber: Crashnet
Baca Juga:
- MotoGP Malaysia 2024: Saling Salip Menegangkan, Pecco Bagnaia vs Jorge Martin Lanjut ke Seri Terakhir
- Update Klasemen Pembalap MotoGP 2024
- Klasemen Sementara MotoGP 2024 Usai Seri Malaysia di Sepang
- Hasil Balapan MotoGP Malaysia 2024: Pecco Bagnaia Bekuk Jorge Martin, Rebutan Gelar Lanjut ke Seri Penutup
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





