Lagi, Repsol Honda Luncurkan Tim MotoGP di Jakarta
Anindhya Danartikanya | 25 Januari 2018 14:45
Bola.net - - Repsol Honda menjadi tim MotoGP keempat yang mengumumkan tanggal peluncuran dan presentasi tim menjelang musim 2018. Honda Racing Corporation (HRC) pun kembali menggelar acara ini di Jakarta, Indonesia.
Dalam gelaran ini dipastikan Marc Marquez dan Dani Pedrosa akan hadir, didampingi para petinggi HRC dan Repsol Honda, mempublikasikan dan memamerkan RC213V terbaru untuk pertama kali kepada penggemar mereka di seluruh dunia.
Peluncuran tim di Indonesia ini bukanlah yang pertama kali bagi Repsol Honda. Pada tahun 2015 lalu, mereka meresmikan tim di Bali, sedangkan pada 2016 dan 2017 acara serupa masing-masing digelar di Sirkuit Sentul dan JIExpo.
Acara ini bakal diselenggarakan pada 20 Februari, tepat setelah Marquez dan Pedrosa menjalani uji coba pramusim kedua di Sirkuit Buriram, Thailand pada 16-18 Februari mendatang.
Ducati Corse dan Movistar Yamaha MotoGP masing-masing telah melakukan presentasi tim di Borgo Panigale, Italia dan Madrid, Spanyol, sementara Suzuki Ecstar akan meluncurkan tim mereka di Sepang, Malaysia pada 27 Januari.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jorge Martin Berpotensi Tetap Bela Aprilia di MotoGP 2027, Motor Terbaik Setelah Ducati
Otomotif 19 Januari 2026, 10:10
-
Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
Otomotif 17 Januari 2026, 18:16
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26












