LCR Honda Ogah Targetkan Kemenangan di MotoGP 2017
Anindhya Danartikanya | 10 Februari 2017 16:00
Bola.net - - Manajer Tim LCR Honda, Lucio Cecchinello mengaku ogah jemawa dengan menargetkan kemenangan di MotoGP 2017, meski pembalapnya, Cal Crutchlow sukses besar dengan meraih dua kemenangan di Ceko dan Australia tahun lalu. Hal ini disampaikan oleh Cecchinello dalam wawancaranya dengan Speedweek.
Cecchinello meyakini bahwa mengulangi prestasi serupa bakal sulit dilakukan oleh timnya maupun tim satelit mana pun, karena selain perangkat mereka yang tak semaksimal tim pabrikan, kini MotoGP diwarnai oleh enam tim pabrikan yang berasal dari Honda, Yamaha, Suzuki, Ducati, KTM dan Aprilia.
Saya selalu lebih memilih untuk terus menapakkan kaki di bumi. Tahun lalu kami memang meraih dua kemenangan dan dua podium, tapi di masa-masa sekarang MotoGP begitu sulit bagi tim satelit. Jika kami ingin meraih dua kemenangan lagi tahun ini, rasa-rasanya kok kami kelewat optimis, ujarnya.
Eks rider GP125 ini juga meyakini meraih podium bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan berkat persaingan yang begitu sengit. Meski begitu, Cecchinello menyatakan bahwa mentalitas merebut podium harus dipertahankan demi menjaga motivasi tim.
Bahkan podium saja rasanya bakal sulit, apalagi melawan enam tim pabrikan. Tapi sebagai sebuah tim, bersama Honda, kami punya potensi untuk merebut beberapa podium. Saya tak bisa memprediksi apakah podium ini nanti berupa kemenangan atau posisi ketiga, karena hal ini bergantung banyak faktor, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






