Luca Marini Soal Repsol Honda: Bagai Bela Real Madrid dan Barcelona, Spektakuler!
Anindhya Danartikanya | 19 Januari 2024 12:14
Bola.net - Luca Marini yakin membantu Honda bangkit dari keterpurukan di MotoGP 2024 takkan mudah. Namun, ia merasa terhormat membela Repsol Honda, yakni tim paling prestisius dalam sejarah Grand Prix. Menurutnya, membela skuad ini bagai pesepak bola yang membela Real Madrid atau Barcelona.
Secara total, tim pabrikan Honda telah meraih 19 gelar dunia pembalap di kelas GP500/MotoGP, tetapi 15 di antaranya diraih ketika skuad ini bernama Repsol Honda sejak 1995. Tak hanya itu, mereka juga terhitung 10 kali menjadi juara dunia tim, yakni sejak gelar dunia tim diadakan pada MotoGP 2002.
Marini juga mengikuti jejak sang kakak, Valentino Rossi, yang berseragam Repsol Honda pada 2002 dan 2003 serta menyapu dua gelar. Sayang, Honda terpuruk selama empat musim belakangan, dan Marini disebut datang pada waktu yang tak tepat. Namun, ia yakin mereka bisa kembali ke puncak.
Tim Ideal Karena Tim Impian
"Saya rasa saya rider yang tepat untuk Honda saat ini, dan saya rasa bagi saya Honda adalah tim yang ideal, karena ini adalah impian saya. Ini seperti bermain untuk Real Madrid atau Barcelona. Spektakuler," ujar Marini dalam siniar Por Orejas yang dikutip Motorsport Italia pada Kamis (18/1/2024).
Marini, yang sebelumnya membela Ducati lewat Mooney VR46 Racing Team, kini membela Repsol Honda dengan kontrak dua musim sebagai pengganti enam kali juara dunia MotoGP, Marc Marquez. Marini mengakui dirinya memikul beban besar, tetapi ia tetap optimistis bisa bekerja dengan baik bersama Honda.
"Sudah jelas saat ini paket teknis Honda bukan yang terbaik, tetapi dengan pengalaman yang saya punya di MotoGP bersama Ducati dan segala hal yang bisa saya berikan kepada Honda, dalam waktu dekat kami bisa bertarung ke puncak lagi, demi podium," ungkap pembalap berusia 26 tahun ini.
Honda Harus Sabar, Tak Boleh Buru-Buru
Meski begitu, Marini tidak mau terlalu muluk soal targetnya bersama Repsol Honda di MotoGP 2024. Ia yakin performa mentereng tak bisa didapat secara instan. Yang terpenting adalah mereka bekerja secara telaten dan tidak gegabah dalam mengembangkan RC213V teranyar.
"Saya rasa saat ini kami hanya bisa memperbaiki diri. Kami harus sabar dan memberi diri sendiri waktu, tak boleh buru-buru. MotoGP ajang yang rumit dengan banyak rivalitas. Tak hanya dari Ducati, tapi juga dari KTM Aprilia, dan Yamaha yang ngotot demi memperbaiki motor," tuturnya.
"Ini takkan mudah, tetapi kami harus bekerja lebih baik dari para rival kami. Saya yakin kami punya potensi dan punya orang-orang yang tepat untuk melakukannya," pungkas pembalap berjuluk 'Marinovich' ini, yang juga merupakan runner up Moto2 2020.
Sumber: Por Orejas Podcast, Motorsport Italia
Baca juga:
- Ducati: Yamaha dan Honda Layak Dibantu Konsesi, Tapi Aprilia dan KTM Tidak!
- Fans Marquez Bros Merapat! Jadwal Siaran Langsung Peluncuran Gresini Racing MotoGP 2024
- Foto: Corak Mobil Baru McLaren F1 Team Jelang Formula 1 2024, 'Papaya' Banget!
- Foto: Corak Motor 2 Skuad BMW di WorldSBK 2024, Siap Juara Bareng Toprak Razgatlioglu!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04