Marquez Jadi Referensi, Rossi: Dia Lebih Cepat dari Vinales
Anindhya Danartikanya | 16 Februari 2017 10:30
Bola.net - - Pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengaku menjadikan rider Repsol Honda, Marc Marquez sebagai referensinya selama uji coba pramusim di Malaysia dan Australia. Hal ini cukup unik, mengingat sang tandem, Maverick Vinales lah yang belakangan justru disebut-sebut sebagai ancaman utama tahun ini.
Hal ini disampaikan Rossi pada hari pertama uji coba Australia pada hari Rabu (15/2) di mana Marquez sukses menjadi yang tercepat. The Doctor menyadari Vinales berhasil menduduki posisi terdepan di Valencia dan Malaysia, namun yakin Marquez justru punya ritme balap dan konsistensi yang lebih baik darinya.
Maverick sangat kuat di Valencia dan Sepang, tapi jika Anda mengamati catatan waktu lebih jauh, Marc lebih cepat. Marc lebih cepat di Valencia, lebih cepat di Malaysia dan ia lebih cepat hari ini. Jadi saya rasa dialah rival utama, terutama soal ritme balap. Ia sangat konsisten dan bekerja keras dengan ban lama, ujar Rossi kepada Crash.net.
The Doctor pun mengaku timnya akan menjadikan Marquez sebagai patokan. Saya rasa Marc lah referensi kami. Ia dan Honda sangat superior soal ritme balap dengan ban lama. Ia selalu mampu menghadirkan ritme balap yang sangat baik, begitu pula catatan waktunya. Kami harus bekerja keras di area ini, tuturnya.
Sang sembilan kali juara dunia ini ini bahkan tak menggubris keluhan elektronik yang disampaikan Marquez. Tentu para pembalap selalu mencoba sedikit bicara, atau mengatakan lebih banyak hal negatif, karena mereka ingin mencoba membuat kejutan di Qatar. Tapi jujur saja, saya sudah tahu bahwa ia memang lebih cepat, pungkas Rossi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






