'Martabat Ducati Justru Makin Tinggi Kalau Jorge Martin yang Juarai MotoGP 2023'
Anindhya Danartikanya | 3 November 2023 14:45
Bola.net - Ducati makin bermartabat tinggi jika rider Prima Pramac Racing, Jorge Martin, yang menjuarai MotoGP 2023 alih-alih rider Ducati Lenovo Team, Pecco Bagnaia. Itulah pendapat rider GASGAS Factory Racing Tech 3, Pol Espargaro. Menurutnya, Martin bisa mendobrak stereotipe rider tim satelit.
Dengan tiga seri tersisa, Bagnaia sedang memimpin klasemen dengan keunggulan 13 poin dari Martin. Meski terbukti lebih dominan pada paruh kedua musim, Martin yakin Bagnaia punya beban ekstra karena pembalap tim pabrikan selalu lebih diharapkan jadi juara dunia.
Espargaro punya opini yang mirip. Namun, ia yakin jika Martin yang keluar jadi juara, artinya tak ada lagi mitos bahwa para pembalap mustahil punya kans jadi juara bareng tim satelit. Jika ini berhasil, maka tim-tim satelit MotoGP akan lebih dipercaya oleh para rider muda.
Sebut Level Jorge Martin di Atas Pecco Bagnaia

"Bakal mengagumkan jika Jorge juara bareng Pramac. Bakal menakjubkan bagi Ducati. Dengan cara ini, Anda bisa memberi janji kepada pembalap muda yang ingin naik kelas, bukti bahwa memungkinkan jadi juara [di tim satelit]. Ini akan menambah nilai pabrikan mereka," ujar Espargaro via DAZN pada Rabu (1/11/2023).
Pembalap Spanyol ini juga yakin Martin sedang di atas angin. Kecepatan dan konsistensinya melebihi Bagnaia, apalagi ia kompetitif dalam segala kondisi dan di atas kompon ban apa pun. Namun, Espargaro juga memperingatkan Bagnaia mungkin punya keunggulan tersendiri.
"Jorge ada di level yang menakjubkan. Saat ini saya melihatnya di atas Pecco. Namun, membela tim pabrikan bikin Anda dapat dukungan ekstra, Pecco mungkin punya lebih banyak orang yang bekerja di timnya. Ia memiliki banyak elektronik yang lebih cocok dan detail daripada yang Jorge punya. Ini seperti David versus Goliath," ungkapnya.
Berharap Pedro Acosta Bantu KTM Saingi Ducati

Di lain sisi, Espargaro yang musim depan beralih menjadi test rider KTM bersama Dani Pedrosa dan Jonas Folger, sangat berharap KTM bisa mengejar Ducati dalam kurun dua tahun. Ia meyakini bahwa penggantinya di GASGAS, Pedro Acosta, merupakan pembalap yang mungkin akan mewujudkan hal ini.
"Saya sangat yakin KTM bisa menyaingi Ducati. Mungkin Pedro orang yang tepat untuk bersinar dengan motor kami dalam dua tahun ke depan. Saya membuat langkah pertama, Brad (Binder) membuat langkah kedua. Pedro bisa membuat langkah ketiga dan membawa motor kami ke puncak," tutupnya.
Selain Bagnaia dan Martin, Marco Bezzecchi juga masih punya peluang matematis untuk menjadi juara dunia. Saat ini ia tertinggal 79 poin, ketika tiga seri tersisa musim ini masih menyediakan 111 poin maksimal untuk diperebutkan ketiga pembalap.
Sumber: DAZN, Marca
Baca juga:
- Pol Espargaro Kritik Kebiasaan Buruk KTM: Jangan Seenaknya Ubah Kontrak Pembalap!
- Pol Espargaro Soal Disikut Pedro Acosta: KTM Nggak Adil, Tapi Ambil Keputusan Tepat
- Alex Marquez Tak Sabar Nonton Sang Kakak Jajal Ducati: Pasti Dia Langsung Nyaman!
- Profil Fermin Aldeguer, Rider 18 Tahun yang Dipepet Repsol Honda untuk Gantikan Marc Marquez di Moto
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


